SuaraJatim.id - Pemilik akun Facebook Zikria Dzatil yang kekinian menjadi tersangka menghina Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, telah ditangkap Polrestabes Surabaya.
Belakangan, terungkap jejak digitalnya yang sempat juga menghina keluarga Presiden kelima Indonesia Megawati Soekarnoputri. Hal itu diunggah Zikria Dzatil tanggal 26 Desember 2019.
Perempuan 43 tahun itu menyebut putra sulung Megawati sebagai anak Firaun. Tulisan lama Zikria Dzatil ini diunggah ulang oleh akun Instagram @maklambeturah, Senin (3/2/2020).
Dalam unggahan lama itu Zikria Dzatil menulis narasi, "Salah satu contoh ank Fir'an nih yg gagal dlm pendidikan agama nya...Smoga Hidayah akan kau dapati bu..."
Baca Juga: Pendapatan Youtube di Kuartal IV 2019 Tembus Rp 644 Triliun
Unggahan itu juga disertai tautan berita Tiktak.id berjudul "Putra Sulung Megawati Soekarnoputri Terlibat Suap Impor Bawang Putih".
Sejak unggahannya yang menghina Risma viral dan dipersoalkan, akun Facebook Zikria Dzatil sudah tidak lagi aktif. Akun tersebut mengejek Risma dengan sebutan kodok betina.
Kasatreskrim Polrestabes Surabaya Ajun Komisaris Besar Sudamiran menyampaikan, Zikria telah menghapus unggahan dan menonaktifkan akunnya.
Untuk diketahui, Zikria dijemput Tim Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya dari rumahnya usai aksinya dilaporkan Pemkot Surabaya pada 21 Januari 2020.
Laporan itu dibuat setelah Pemkot Surabaya mendapat desakan dari sejumlah pihak maupun masyarakat.
Baca Juga: Korban Tewas Virus Corona Tembus 425 Jiwa, 19.550 Orang Terinfeksi
Zikra dilaporkan setelah mengunggah foto Wali Kota Risma di laman akun Facebook miliknya dengan menambahkan tulisan caption atau keterangan foto, yang berisi penghinaan terhadap wali kota perempuan pertama di Kota Surabaya itu, yang berisi "Anjirrrrr.... Asli ngakak abis...nemu nih foto sang legendaris kodok betina".
Zikra mengaku menyesali perbuatannya, karena pada dasarnya tak ada niatan menghina Wali Kota Risma. Ia mengaku mengunggah status tersebut karena terpengaruh kehidupan di dunia maya.
"Assalamualaikum, saya Zikria, sangat menyesali apa yang saya lakukan ini. Karena pada dasarnya saya tidak pernah berniat untuk menghina Bunda Risma, hanya karena dunia maya lah yang membuat saya terpicu penghinaan satu sama lain yang dituju pada saya, pada saat bermain di dunia maya," ujarnya saat press conference yang dilakukan di Mapolrestabes Surabaya pada Senin (3/2/2020).
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Mengenal Gaya Rambut Poodle Perm, Dikait-kaitkan dengan Kasus Ivan Sugianto
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya