Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 06 April 2020 | 19:40 WIB
Peta Sebaran Covid-19 di Jatim pada Senin (6/4/2020). [Suara.com/Arry Saputra]

SuaraJatim.id - Kasus positif Virus Corona atau Covid-19 di Jawa Timur pada Senin (6/4/2020), bertambah dua orang. Pasien positif yang sebelumnya tercatat sebanyak 187 kini bertambah jadi 189 pasien.

"Ini hasil tracing per hari ini, kita mendapat informasi dari Jakarta bahwa ada tambahan tiga yang positif, konfirmasinya di jam 16.00 WIB tadi. Tapi dari tiga yang positif ternyata satu nama pasien tersebut pada tanggal 3 April. Sehingga hari ini, konfirmasi positifnya tambah dua, total menjadi 189," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat konferensi pers di Gedung Negara Grahadi, Senin (6/4/2020).

Dua tambahan kasus tersebut berasal dari Kota Malang dan Kabupaten Trenggalek. Kasus yang ditemukan di Trenggalek tersebut merupakan warga Tulungagung, namun berdomisili di Trenggalek. Sehingga Kabupaten Trenggalek kini masuk dalam zona merah.

Khofifah menjelaskan, dari 189 pasien positif, 40 di antaranya dinyatakan negatif atau sembuh. Dengan demikian, pasien yang saat ini masih dalam perawatan sebanyak 135 pasien. Untuk yang meninggal masih di angka 14.

Baca Juga: Peta Sebaran Virus Corona di Indonesia 6 April 2020

"Jadi Alhamdulillah kesembuhan dari pasien COVID-19 di Jatim hari ini sudah mencapai 21,16 pesen. Tentu kita berharap kesembuhan bertambah. Kemudian yang tidak bisa tertolong dari proses layanan itu bisa kita kurangi," ujarnya.

Sementara untuk status orang dalam pemantauan (ODP) masih terus mengalami lonjakan. Sebelumnya yang tercatat 10.636 menjadi 10.292. Dari jumlah tersebut tersisa 7.872 yang masih dalam pemantauan.

"Jadi di dalam info grafis ini yang sudah selesai dipantau ada 3.043. Jadi sebetulnya yang dalam pantauan 7.872 orang," ujarnya.

Sedangkan, untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) jumlahnya juga masih terus melonjak. Jika semula 926 pasien, saat ini sudah mencapai 985 PDP. Dari total PDP, sekarang yang diawasi 669 pasien.

"Masih pengawasan 669,sehingga 300 lebih itu terkonfirmasi sudah tidak dalam pengawasan berarti sudah sehat," katanya.

Baca Juga: Peta Sebaran Virus Corona Surabaya 6 April 2020: Pasien Positif Bertambah

Berikut daftar zona merah di kabupaten/ kota di Jawa Timur:

1. Kota Surabaya, Positif 84
2. Kabupaten Sidoarjo, Positif 18
3. Kabupaten Lamongan, Positif 13
4. Kabupaten Magetan, Positif 9
5. Kabupaten Malang, Positif 9
6. Kabupaten Situbondo, Positif 8
7. Kabupaten Kediri, Positif 7
8. Kabupaten Tulungagung, Positif 6
9. Kota Malang, Positif 5
10. Kabupaten Gresik, Positif 5
11. Kabupaten Nganjuk, Positif 5
12. Kabupaten Lumajang, Positif 3
13. Kabupaten Ponorogo Positif 3
14. Kabupaten Jombang, Positif 2
15. Kabupaten Jember, Positif 2
16. Kabupaten Pamekasan, Positif 2
17. Kota Batu, Positif 1
18. Kota Blitar, Positif 1
19. Kabupaten Blitar, Positif 1
20. Kota Kediri, Positif 1
21. Kabupaten Banyuwangi, Positif 1
22. Kota Madiun, Positif 1
23. Kabupaten Bondowoso, Positif 1
24. Kabupaten Trenggalek, Positif 1

Kontributor : Arry Saputra

Load More