SuaraJatim.id - Warga di Kabupaten Malang, Jawa Timur kembali digegerkan dengan aksi vandalisme yang dilakukan pelaku misterius. Kali ini, aksi mencorat-coret itu terjadi di Underpass Karangploso.
Seperti diwartakan Berita Jatim, Sabtu (11/4/2020), coretan di dinding underpass itu, yakni Bubarkan Negara dan Rakyat Tidak Butuh Negara.
"Di dinding Underpass ada tulisan, saya mendapat laporan dari pihak Kepolisian sekitar pukul 9 pagi tadi. Saya kaget ini tulisannya makar soalnya gak main-main,” kata General Operasi PT Jasa Marga Tol Malang-Pandaan, Indrawan Agusto, Sabtu.
Terkait kasus ini, pihak Jasa Marga pun langsung melaporkan teror pelaku vandalisme itu kepada polisi setempat. Menurutnya, pelakunya saat ini masih diselidiki.
Baca Juga: Biduan Dangdut Tewas Terlentang di Dapur, Terkuak dari Kecurigaan Suami
“Kami masih mencari siapa pelakunya, jika ketemu akan diproses secara hukum apalagi sudah berbau makar,” kata dia.
Peristiwa pencoretan dinding Underpass ini, tambah Indrawan, merupakan peristiwa yang kesekian kalinya, namun hingga kini pihak kepolisian dan PT Jasa Marga belum bisa mengungkap siapa oknum pengendara yang mencoret dinding Underpass tersebut.
“Hingga kini belum ada yang ketemu, di sana tidak ada CCTV. Kami juga tidak bisa mengawasi 24 jam. Untuk itu, ingin pemerintah daerah setempat untuk memperhatikan underpass ini,” kata dia.
Berita Terkait
-
Marak Coretan "Loser" hingga "Penipu" di Baliho RIDO, RK soal Aksi Vandalisme: Jangan Ada Pelanggar Aturan!
-
RK Blusukan ke Cakung, Baliho RIDO di Pulo Gebang jadi Sasaran Aksi Vandalisme: Dicoret "Loser" hingga "Penipu"
-
Kecewa dengan DPRD, Dinding Bangunan SD di Tebingtinggi Dicoret-coret Orang Tak DIkenal
-
Arie Kriting Buru Pelaku Vandalisme Meriam Bersejarah di Buton, Terungkap Sosoknya Masih Bocah
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Dedi Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
Terkini
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Usai Digeledah KPK Ketua KONI Jatim Angkat Bicara, Terkait Kasus Apa?
-
Gubernur Khofifah Sambut Baik Komandan Lantamal V Dukung Kedaulatan Pangan di Jatim