SuaraJatim.id - Tata cara sujud tilawah. Sujud Tilawah adalah sujud yang dilakukan seorang Muslim saat membaca atau mendengar ayat Sajdah dalam Alquran. Ciri-cirinya yakni adanya gambar kubah kecil di akhir ayat Alquran.
Penjelasan terkait sujud tilawah ada pada surat Al Araf ayat 206, Al Nahl ayat 50, Ar Rad ayat 15 dan masih banyak lainnya juga.
Tata cara sujud tilawah adalah sebagai berikut:
- Bersiap dalam keadaan suci baik itu suci badan, pakaian, dan tempat sujud.
- Memakai pakaian yang menutup aurat.
- Menghadap kiblat.
- Melaksanakan sujud setelah mendengar ataupun membaca ayat sajadah.
- Jika sujud tilawah terjadi saat berjamaah, makmum wajib mengikuti imam untuk sujud tilawah.
- Takbir tanpa mengangkat tangan.
- Setelah sujud tilawah, lakukan berdiri dan lanjutkan rangkaian shalatnya hingga tuntas.
- Jika ayat sajdah dibaca pada akhir surat, maka setelah bangun dari sujud tilawah, berdiri sebentar sambil baca ayat dan lalu sukuk dan seterusnya.
Tata cara sujud tilawah di luar sholat:
Baca Juga: Nasib Tragis Pria Pembakar Alquran, Dilempari Batu hingga Tewas dan Mayatnya Digantung Massa
- Hadapkan diri ke arah kiblat
- Membaca takbiratul ihram dengan mengangkat tangan
- Bersujud tanpa mengangkat kedua tangan
- Bangun dari sujud kemudian membaca tahiyat dan akhiri dengan salam
Doa dalam tata cara sujud tilawah yakni:
Sajada wajhi lillazi kholaqahu wa showwarahu wa syaqqa sam'ahu wa bashorahu bi haulihi wa quwwatihi fatabarakallahu ahsanul kholiqina.
Artinya: "Wajahku bersujud kepada Dzat yang menciptakannya, yang membentuknya dan yang memberi pendengaran dan penglihatan, Maha berkah Allah sebaik-baiknya pencipta." (HR. Ahmad, Abu Dawud, Hakim, Tirmidzi, dan Nasa'i)
Selain itu, disunahkan membaca:
Allahummaktub li biha 'indaka ajraa, waj'alha li 'indaka dzukhran, wa dla' 'anni biha wizran, waqbalha minni kama qabiltaha min 'abdika dawuda 'alaihissalam.
Baca Juga: Adab Membaca Kitab Suci dalam Buku Ulumul Quran
Artinya: "Ya Allah dengan sujud ini, catatlah pahala bagiku di sisimu dan jangan engkau catat dosa bagiku dan terima lah sujud ini bagaimana Engkau menerimanya dari hamba-Mu Dawud AS."
Berkaitan dengan sujud tilawah, Rasulullah SWT pernah bersabda:
"Ketika Anak Adam membaca ayat As-Sajdah kemudian ia bersujud maka setan menyendiri dan menangis. Ia berkata (celaka, anak Adam diperintah untuk bersujud dan ia pun bersujud maka baginya surga) dan aku telah diperintah sujud namun aku menolak, maka bagiku neraka."
Demikian penjelasan terkait tata cara sujud tilawah. Selanjutnya diketahui bahwa sujud tilawah dilaksanakan saat mendengar atau membaca ayat sajdah dalam Alquran. Pelaksanaannya pun wajib menghadap kiblat dan lain sebagainya.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Berita Terkait
-
Jadi Mualaf, Ruben Onsu Tegaskan Tak Ada Paksaan dari Siapapun
-
Umat Muslim Palestina Rayakan Idul Fitri 2025 di Tengah Puing dan Serangan Israel
-
Potret Salat Idul Fitri di Depan Gereja Koinoia Jatinegara
-
Semarak Perayaan Malam Takbiran di Kawasan Manggarai Jakarta
-
Hukum Tidak Bayar Zakat Fitrah Bagi Muslim yang Mampu
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025
-
Banjir Kepung Ngawi: 15 Desa Terdampak
-
Kronologi Mobil Elf Berpenumpang Terbakar di Tol Madiun
-
Ngerinya Petasan di Blitar Meledak Lukai Tuannya, 4 Remaja Dilarikan ke Rumah Sakit