SuaraJatim.id - Seorang Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Lamongan meninggal dunia di Arab Saudi. JCH atas nama Bawuk binti Karso (58) menghembuskan nafas terakhirnya saat menjalani perawatan di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah.
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lamongan, Fausi, mengungkapkan calon haji asal Desa Tunggul, Kecamatan Paciran tersebut berangkat pada gelombang pertama Embarkasi Surabaya (SUB 4) bersama sang suami, Asmawi (63).
"Kami menerima laporan ada satu calon haji asal Lamongan yang wafat atas nama Bawuk binti Karso (58) yang meninggal dunia di Madinah, pada Senin (13/6/2022), sekira pukul 09.45 WAS (Waktu Arab Saudi)," kata Fausi mengutip dari Timesindonesia.co.id, Selasa (14/6/2022).
Menurut Fausi, berdasarkan laporan yang diterima, almarhumah meninggal karena mengidap penyakit jantung irama berat atau kronis.
Baca Juga: Waspada Cuaca Panas, Ini Cara Mencegah Dehidrasi Bagi Jemaah Haji di Arab Saudi
Sehari sebelum meninggal, yang almarhumah sempat mengeluhkan sesak napas, kemudian diantarkan oleh Ketua Rombongan bersama suami almarhumah, untuk dicek dan ditangani secara khusus.
Hasil diagnosa menyebutkan almarhumah juga memiliki riwayat penyakit paru dan diduga kelelahan seusai melakukan ziarah.
"Karena kondisinya semakin memburuk, akhirnya pasien harus dipindahkan ke ruang IGD. Setelah dilakukan pemeriksaan selama lebih kurang satu jam, kondisinya kembali stabil. Tim dokter yang bertugas pun segera melakukan observasi terhadap pasien selama 8 jam," tuturnya.
Saat kondisinya membaik, kata Fausi, pasien kembali dipindahkan ke ruang biasa. Kemudian pada hari kedua perawatan, usai salat subuh, kondisi pasien sudah stabil dan sadar, bahkan ia juga sempat makan.
Namun, sekitar pukul 08.30 WAS, secara mendadak pasien tidak sadarkan diri. Tim dokter langsung melakukan oenanganan, namun nyawanya tak tertolong.
"Pada pukul 09.45 WAS dinyatakan meninggal dunia," imbuhnya.
Calon haji asal Lamongan yang meninggal terebut dimakamkan di Madinah, Arab Saudi. Almarhumah tercatat sebagai JCH Indonesia ketiga yang meninggal dunia di Madinah, pada musim haji 1443 Hijriyah/ 2022 Masehi.
Berita Terkait
-
Dicap Sombong, Adab Fuji ke Awak Media saat Lebaran Jadi Perbincangan: Tumben
-
Ziarah Makam Vanessa Angel saat Lebaran, Penampilan Fuji Jadi Perbincangan
-
Lebaran di Lamongan? 5 Kuliner Khas Ini Wajib Dicoba, Bukan Cuma Soto
-
CEK FAKTA: Presiden Prabowo Pakai Dana Haji untuk Lanjutkan Bangun IKN
-
Viral Polisi Suruh Pendemo Tolak UU TNI Cap Jari dan Foto, Publik Murka: Mereka Penjahat?
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan