SuaraJatim.id - Mobil-mobil bertenaga besar yang bisa berlari kencang memang enaknya dikendarai di jalanan mulus. Dengan begitu si pengendara bisa menggeber mobilnya secara maksimal.
Namun, bagaimana jika jalanan yang dilewati justru rusak dan becek?
Hal itu pula yang dialami oleh dua pengendara supercar Lamborghini yang satu ini. Entah sengaja atau tidak, dua pengendara Lamborghini itu terlihat melintas di jalanan rusak dan berlubang cukup dalam di kawasan Ponorogo, Jawa Timur.
Momen itu terekam oleh sebuah video amatir dan dibagikan akun instagram @infoponorogo.
Baca Juga: Ponorogo Banjir Parah Kiriman Air Bah dari Wonogiri, Tiga Kecamatan Terendam
Dalam video terlihat Lamborghini berwarna kuning berjalan pelan melewati jalanan yang rusak dan berlubang. Seorang pria tampak memberi intruksi untuk pengendara.
Mobil itu kemudian berhasil melewati genangan air meskipun harus dengan berhati-hati.
Tak sendirian, rupanya ada mobil Lamborghini lain yang mengalami hal seupa. Bahkan bagian tengah supercar itu sempat tersangkut di gundukan tanah.
Belum diketahui bagaimana kedua mobil mewah tersebut bisa jalan memilih jalan. Padahal mereka dikawal oleh mobil patwal.
Sontak saja, unggahan tersebut langsung menarik perhatian warganet. Tak sedikit yang meninggalkan komentar.
Baca Juga: Waspadai Gelombang Dua PMK, Angka Kasus di Magetan dan Ponorogo Naik Lagi
"Dibilangin beli mobil selep aja cukup malah beli lambo," kata b_6***
"Oalah pak patwalnya ini gimana, Seloaji ke Utara halus lebar kok ya lewat situ," ujar azam***
"Terminal ke Utara padahal halus, kok ya milih yang jelek. Dipikir off road," imbuh __r32***
"Mobil sultan aja sampai ampun lewat jalan Ponorogo," kata caklem***
"Lama-lama kalau orangnya kesal jalan sendiri," komen pacit***
"Mobilmu memang lambo, tapi jalanan di kotaku bikin kamu melongo meledak," kata asad***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Belajar dari Kasus di Ponorogo, Kenali Tanda-tanda Keracunan Makanan Sejak Dini
-
Reog Ponorogo Masuk Daftar UNESCO, Lindungi Budaya Indonesia dari Klaim Asing!
-
Siapa KH Hasan Besari? Tokoh Agama Ponorogo Disebut-sebut Leluhur Gus Miftah
-
Bangga! Kebaya Diakui UNESCO Jadi Warisan Dunia dari Indonesia
-
Jadwal Gus Iqdam Oktober 2024: Samarinda, Solo, Tenggalek, Kediri, Ponorogo Hingga Lamongan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani