SuaraJatim.id - Debut pevoli asal Jember, Megawati Hangestri Pertiwi di Liga Voli Korea Selatan musim 2023-2024 berakhir sangat manis dengan jadi pemain terbaik atau most valuable player (MVP).
Bermain untuk Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi tampil mengesankan dengan raihan kemenangan perdana di Liga Voli Korea.
Tampil di depan ratusan penggemar di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan pada Selasa (17/10/2023), Megawati bawa timnya menggila.
Daejeon JungKwanJang Red Sparks menang meyakinkan 3-0 atas lawannya, Hwaseong IBK Atos dengan skor 25-15, 25-15 dan 25-23.
Khusus untuk Megawati dalam pertandingan tersebut berhasil mencatat 21 poin dengan 2 kali block point dan dua kali service ace serta 17 serangan.
Catatan itu membuat debut pemain kelahiran Jember tahun 1999 itu di Liga Voli Korea semakin manis dengan dinobatkan sebagai MVP atau pemain terbaik dalam laga.
Tak hanya jadi pembicaraan publik Tanah Air, performa gemilang Megawati juga disorot media lokal Korea, Osen.
Media Korea Osen melontarkan pujian bagi Megawati sebagai pemain yang memberi sensasi berbeda terhadap permainan Red Sparks.
Sosoknya muncul tak hanya sebagai pemenuh kuota pemain Asia tetapi juga mesin pencetak poin baru bagi timnya saat ini.
"Nama baru di Cheng Kwan Jang Red Sparks menghadirkan sensasi dengan performa bagus," tulis Osen.
"Terima kasih kepada performa Megawati yang direkrut untuk memenuhi kuota Asia.''
"Timnya mencatat hasil nyaris sempurna di laga pembuka musim ini," imbuh mereka.
Buah tangisan Megawati yang sempat terkejut dengan pola latihan tim voli Korea, namun berhasil dibayar lunas saat pertandingan.
Megawati pun berjanji akan terus bekerja keras dan menampilkan performa terbaiknya hingga memberi kegembiraan kepada para penggemar.
"Latihannya sangat keras hingga saya menangis," ucap Megawati dalam sebuah video unggahan akun Instagram resmi Red Spark.
"Meskipun begitu, saya sangat senang bisa memenuhi ekspektasi pelatih yang meminta kami memainkan pertandingan menarik dan memenangkan pertandingan pembuka.
"Saya akan terus bekerja keras untuk menunjukkan kemampuan terbaik saya dan membawa kegembiraan bagi para penggemar." imbuhnya.
Megawati Hangestri Pertiwi tentu akan melakukan persiapan lebih matang menyambut laga kedua Red Sparks melawan GS Caltex Seoul Kixx pada 20 Oktober mendatang.
Kontributor: Eko
Berita Terkait
-
Fakta Drama Korea The Haunted Palace, Drama Comebacknya Yook Sungjae
-
Pink Spiders Rebut Gelar Juara Liga Voli Korea 2024/2025 Setelah Tumbangkan Red Sparks
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
3 Warga Indonesia Diberi Hadiah Status Penduduk Tetap di Korea Selatan, Siapa Saja Mereka?
-
7 Karakter Pemeran Utama Drama Netflix Weak Hero Class 2, Ada Lee Jun Young
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Dua Gudang Penyimpanan Bahan Baku Sandal Milik Pabrik Sepatu Legendaris di Surabaya Ludes Terbakar
-
Pemprov Jatim Didesak Ikuti Jabar Tentang Pajak Kendaraan Bermotor, Kiai Asep Pasang Badan
-
Tembok Roboh di Area Pasar Kupang Gunung Surabaya, 1 Orang Tewas
-
Kartini Modern dan Peran KUR BRI Dalam Mendukung Suryani Sebagai Pejuang Ekonomi
-
Kondisi Muhammad Hidayat, Siap Tampil Saat Persebaya Lawan Persija Jakarta?