SuaraJatim.id - Kisah tragis dialami Fitria Almuniroh Hafidloh Diyanah (23) yang meninggal dunia dibunuh mertuanya sendiri, Khoiri alias Satir (52). Fitria tewas digorok setelah sebelumnya sempat akan diperkosa mertuanya.
Ibunda Fitria, Nurul Afini (49) menceritakan komunikasi terakhirnya bersama sang anak sebelum kejadian tragis tersebut.
Sebelum kejadian naas tersebut, Nurul Afini sempat video call cukup lama dengan dengan putrinya.
“Saya video call (panggilan video) dari jam 13.00 WIB sampai 14.45 WIB, hampir jam 15.00 WIB,” kata Nurul Arifin dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Kamis (02/11/2023).
Baca Juga: Kisah Cinta Fitria Sebelum Dibunuh Mertua, Suami Jadi Lelaki Pertama dan Terakhir
Nurul Aifini menyebut akhir-akhir ini Fitria kerap meminta maaf karena belum bisa membahagiannya. Dia juga merasa putrinya lebih sensitif. Seringkali mengira sang ibunda marah karena tidak mengangkat telepon.
Dalam perbincangan terakhir dengan anaknya tersebut, Nurul sempat mengeluh sedang sakit perut. Dia meminta doga agar bisa sembuh.
“Saya sempat bilang, mbak (korban), ibu perutnya sakit lambung kumat, doakan ibu sembuh, biar bisa mencari waktu tingkepan tujuh bulanan (kandungan) kamu,” katanya.
Sementara Fitria, mengaku sedang kesulitan ekonomi. Korban bercerita kepada ibunya lagi kesulitan ekonomi. Mendiang berniat menjual telebvisi untuk membeli sepeda motor sebagai alat transportasi sehari-hari.
“Dia (korban) sempat bilang, bu aku mau jual TV sama STB (set top box)-nya, buat beli sepeda jelek-jelekan. Suamiku minta Rp1 juta, kemarin sempat ditawar orang Rp750 ribu,” ujar dia.
Baca Juga: 10 Fakta Terbaru Mertua Bunuh Menantu Hamil 7 Bulan, Pelaku Tempramen Doyan Sewa PSK
Nurul berharap pelaku Khoiri menerima hukuman maksimal. Dia tak habis oikir dengan kelakuan dengan besannya tersebut.
“Perilaku besan saya bukan seperti manusia. Saya ingin dia dihukum seberat-beratnya,” tutup Nurul dengan berlinang air mata.
Berita Terkait
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
-
Anjing Setia Bantu Tangkap Pembunuh Pemiliknya di Texas
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung