Diduga Lupa Jalan Pulang, Lansia Ditemukan Membusuk di Lahan Tebu

Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo mengatakan hasil visum dokter tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Chandra Iswinarno
Rabu, 02 Oktober 2019 | 04:00 WIB
Diduga Lupa Jalan Pulang, Lansia Ditemukan Membusuk di Lahan Tebu
Ilustrasi (Foto: shutterstocks)

SuaraJatim.id - Diduga akibat kelaparan, Pakrom (90) warga desa Gosari Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik ditemukan tewas dengan kondisi yang membusuk di sebuah lahan tebu di Desa Bolo.

Mayat Pakrom kali pertama ditemukan oleh Supriyanto warga Dawar Balandong Mojokerto yang bekerja sebagai pemanen tebu yang kemudian melapor ke Polsek Ujungpangkah.

Melalui sambungan telepon, Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo mengatakan hasil visum dokter tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Selain itu, mengingat usia yang sudah tua, kemungkinan pikun sehingga lupa jalan untuk pulang sehingga kelaparan.

Baca Juga:Simpan Tulang Belulang Istri di Rumah, Aladdin Tewas Membusuk Tanpa Busana

"Dari visum dokter, tidak ada indikasi kekerasan, usia juga sudah tua mungkin pikun dan lupa jalan pulang, sehingga kelaparan, lemas dan meninggal," kata Kusworo pada Selasa (1/10/2019).

Dia melanjutkan, dari hasil visum juga diketahui Pakrom meninggal sekitar 25 hari, sesuai dengan laporan kehilangan dari keluarga korban.

"Korban sudah meninggal 25 hari lalu sesuai visum dan hasil laporan kehilangan di Polsek Ujungpangkah," ujar Kusworo.

Sebelumnya, jenazah Pakrom dikenali oleh salah satu warga yang juga cucu korban Akhmad Shohip yang ikut datang ketika mendengar ditemukan mayat yang membusuk di lahan tebu.

Shohip mengenali korban karena di kaki kiri korban ada pen platina penyambung tulang serta pakaian yang dipakai korban.

Baca Juga:Bos Peternakan Babi di Palangka Raya Ditemukan Tewas Membusuk

Kontributor : Tofan Kumara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini