SuaraJatim.id - Kota Madiun pada Jumat (13/12/2019) siang diterjang hujan es dan angin kencang yang menyebabkan ambruknya kanopi parkiran stasiun kota tersebut.
Akibat robohnya kanopi tersebut, beberapa kendaraan yang akan masuk ke stasiun terhambat. Hal tersebut karena kanopi yang roboh menghalangi jalan.
Untuk mengantisipasi kemacetan di jalur masuk parkiran stasiun, mobil yang akan masuk di pintu barat dialihkan ke pintu timur.
Petugas keamanan Stasiun Madiun Udin, mengatakan hujan es disertai angin kencang menerjang kawasan Stasiun Madiun pada Jumat sore. Udin mengemukakan, sekitar pukul 17.00 WIB tiba-tiba kanopi pintu masuk parkir stasiun roboh.
Baca Juga:Musim Hujan Belum Merata, DIY Masih Berpotensi Diterpa Angin Kencang
"Hujannya tidak terlalu deras karena hujan es. Anginnya kencang. Tadi tiba-tiba langsung ambruk kanopinya," ujarnya.
Dijelaskannya, di bawah kanopi tersebut ada sejumlah sepeda motor yang sedang terparkir. Tetapi saat roboh, kanopi tersebut tidak langsung menyentuh tanah karena masih ada penyangga sehingga tidak ada sepeda motor yang rusak.
"Tidak ada kendaraan yang rusak. Tapi untuk mobil pintu masuknya dialihkan ke pintu timur. Kalau untuk sepeda motor masih bisa di pintu barat," jelasnya.
Sementara, Manajer Humas PT KAI Daop VII Madiun Ixfan Hendriwintoko, mengatakan tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa ambruknya kanopi parkiran stasiun tersebut.
"Kami mengimbau kepada pelanggan untuk tetap waspada dan sabar saat masuk dan keluar melalui pintu timur secara bergantian," katanya.
Baca Juga:Angin Kencang Terjang Klaten, Satu Anak Meninggal Dunia Tertimpa Pohon