Lagi, Jawa Timur Sumbang Pasien Positif Corona Tertinggi Hari Ini

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan ribuan orang yang terinfeksi menambah kasus positif secara akumulatif sejak kasus pertama menjadi total 116.871 orang.

Pebriansyah Ariefana | Yosea Arga Pramudita
Rabu, 05 Agustus 2020 | 16:24 WIB
Lagi, Jawa Timur Sumbang Pasien Positif Corona Tertinggi Hari Ini
Suasana di Bundaran Waru, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (28/4). [ANTARA FOTO/Didik Suhartono]

SuaraJatim.id - Jumlah pasien baru terkonfirmasi positif virus corona covid-19 di Indonesia masih terus meningkat. Merujuk data Rabu (5/8/2020) per pukul 12.00 WIB selama 24 jam terjadi penambahan kasus positif sebanyak 1.815 orang.

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan ribuan orang yang terinfeksi menambah kasus positif secara akumulatif sejak kasus pertama menjadi total 116.871 orang.

Merujuk pada lokasi penyebarannya, Provinsi Jawa Timur menjadi tempat dengan temuan kasus konfirmasi tertinggi dengan jumlah 417 orang.

Selanjutnya, penambahan kasus konfirmasi tertinggi selanjutnya terjadi Provinsi DKI Jakarta dengan temuan sebanyak 354 orang.

Baca Juga:Indonesia Belum Tentu Berlaga di Piala Thomas dan Uber 2020, Ini Alasannya

Posisi ketiga ditempati oleh Provinsi Jawa Tengah dengan tambahan sebanyak 149 orang.

Berikutnya adalah Provinsi Sumatera Utara dengan tambahan sebanyak 130 kasus baru. Kemudian Provinsi Sulawesi Selatan dengab tambahan sebanyak 127 orang.

Penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 juga ditemukan di Provinsi Jawa Barat dengan tambahan sebanyak 125 orang.

Selanjutnya Provinsi Kalimantan Timur yang melaporkan sebanyak 67 penambahan kasus baru.

Jumlah kasus kematian akibat virus Covid-19 juga bertambah. Berdasarkan data hari ini, ada tambahan kasus kematian sebanyak 64 orang sehingga totalnya menjadi 5.452 kasus.

Baca Juga:Pasien Corona RI Capai 116.871 Orang, Sehari Tembus 1.815 Kasus Baru

Untuk kasus pasien yang yang dinyatakan sembuh, jumlahnya turut mengalami peningkatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini