FPI Instruksikan Anggota di Daerah Agar ke Jakarta Jemput Habib Rizieq

"Yang jelas instruksi dari pusat kita untuk menyambut kedatangan Rizieq kita ke Jakarta, menyambut di bandara. Fokus di sana semua," ujar Haedar.

Muhammad Taufiq
Selasa, 10 November 2020 | 14:44 WIB
FPI Instruksikan Anggota di Daerah Agar ke Jakarta Jemput Habib Rizieq
Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab akhirnya tiba di kediamannya di Jalan Petamburan III, Gang Paksi, Petamburan, Jakarta Pusat, Selasa (10/11/2020). (Suara.com/Bagaskara)

SuaraJatim.id - Ketua Dewan Syura FPI Jatim, Haidar Al Hamid, mengatakan FPI Jatim berangkat ke Bandara Seokarno-Hatta demi menyambut kedatangan Rizieq. Penyambutan itu kata dia adalah perintah instruksi dari FPI pusat.

"Yang jelas instruksi dari pusat kita untuk menyambut kedatangan Rizieq kita ke Jakarta, menyambut di bandara. Fokus di sana semua," ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (9/11/2020).

Sayangnya, Haidar tak menyebut secara rinci berapa jumlah massa yang akan berangkat menyambut kedatangan Rizieq. Namun, ia memastikan bahwa tiap kabupaten dan kota akan memberangkatkan perwakilannya.

Ia juga menyebut bahwa massa selain dari FPI juga akan berangkat, ormas lain termasuk perguruan pencak silat juga disebutnya akan melakukan penyambutan.

Baca Juga:Takbir Berkumandang saat Habib Rizieq Tiba di Bandara Soetta

"Tak hanya FPI saja, nanti dari ormas dan persatuan pencak silat juga akan berangkat ke sana," katanya.

Haidar menambahkan, massa yang berangkat dari Jatim rata-rata akan menempuh jalur darat. Nantinya mereka berangkat secara rombongan dengan menyewa bus maupun minibus. Selain itu juga ada yang berangkat secara perorangan.

"Mayoritas ada yang rombongan, dan sewa mobil. Ada juga yang perorangan menggunakan kendaraan pribadinya," katanya.

Sementara itu, terkait acara tasyakuran di Jatim atas kembalinya Rizieq ke Indonesia, kata Haidar, masih belum ada rencana. Yang jelas pihaknya bersyukur Rizieq sudah pulang dan bisa segera memberikan pencerahan melalui dakwahnya.

Baca Juga:Mahfud MD Ingatkan Kewajiban Hukum Habib Rizieq, FPI: Terima Kasih Pak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini