SuaraJatim.id - Sudah tiga bulan ini pedangdut Ridho Rhoma mendekam di penjara lantaran kasus narkotika yang menjeratnya untuk kedua kalinya.
Anak dari Raja Dangdut Rhoma Irama ini ditangkap polisi dalam kasus narkoba di sebuah apartemen di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, 4 Februari 2021.
Lantas bagaimana kondisi Ridho Rhoma saat ini? Menurut Rhoma, anaknya sehat-sehat saja. Ia menyayangkan perilaku sang anak yang kembali terjerat dalam dunia hitam narkotika.
"Ridho sehat Alhamdulillah. Cuma agak-agak bandel aja, haha. Kesandung lagi kesandung lagi," ujar Rhoma, dikutip dari matamata.com, jejaring media suara.com, Minggu (25/04/2021).
Baca Juga:Jalani Puasa Ramadhan Tanpa Ridho Rhoma, Rhoma Irama: Saya Rindu Banget
Meskipun begitu, Rhoma tetaplah rindu sama anaknya itu. Ia memastikan dalam waktu dekat akan menjenguknya dan membawakan buah kesukaan Ridho.
"Ya yang dia suka buah. Makanan yang asin. Inysa Allah dalam waktu dekat akan jenguk yah," kata Rhoma Irama.
"Saya rindu yah sama dia, rindu banget lah namanya juga sama anak," kata Rhoma Irama menambahkan.
Sebelumnya, dalam penangkapan Ridho Rhoma, polisi menemukan barang bukti berupa tiga butir pil ekstasi. Hasil tes urine, bintang film Dawai 2 Asmara ini positif mengandung amphetamin.
Ini bukan kali pertama Ridho Rhoma berurusan dengan polisi. Pada 2017 dia juga ditangkap polisi terkait kasus serupa.
Baca Juga:2 Bulan di Dalam Penjara, Begini Kondisi Kesehatan Ridho Rhoma
Ridho Rhoma kemudian dihukum 1,5 tahun penjara dalam putusan kasasi. Dia baru menghirup udara bebas pada Januari 2020.