SuaraJatim.id - Jodoh di tangan Allah SWT, tapi tak salahnya kita membaca doa minta jodoh ke Allah. Ada kumpulan 5 doa minta jodoh berikut ini.
Mengutip dari Ayobandung, berikut ini doa meminta jodoh:
1. Baca Surat Al-Qasas Ayat 24
Bacaan latin doa minta jodoh yang pertama dari surat Al-Qasas Ayat 24 berikut:
Rabbi innii lima anzalta min khoirin faqiir.
Artinya: “Ya Tuhanku, sesugguhnya aku sangat memerlukan suatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku.”
2. Baca surat Al Fur'qan ayat 74
Bacaan latin doa minta jodoh yang kedua ada di surat Al Fur'qan ayat 74.
Rabbanaa hab lanaa min azwaajinaa wa zurriyyatinaa qurrota a’yun.
Baca Juga:5 Tipe Orang yang Dianggap Sulit Mendapatkan Pasangan, Kamu Salah Satunya?
Artinya:“Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan dan keturunan dari kalangan kami sebagai penenang hati.”