SuaraJatim.id - Salah satu sunnah yang dilaksanakan Nabi Muhammad SAW adalah sholat safar atau sholat sebelum perjalanan. Sunnah ini sering dilakukan oleh Rasulullah dalam ketika hendak perjalanan ke manapun.
Ini seperti dijelaskan dalam hadits riwayat Thabrani: "Tidak ada sesuatu yang lebih utama untuk ditinggalkan seorang hamba bagi keluarganya, daripada dua rakaat yang dia kerjakan di tengah (tempat) mereka ketika hendak melakukan perjalanan." (HR ath-Thabrani).
Nah, menjelang Lebaran ini ada salah satu tradisi masyarakat Muslim di Indonesia yang sudah dilakukan sejak lama, yakni mudik Lebaran.
Ada baiknya sebelum mudik lebarang ke kampung halaman, masyarakat Muslim melakukan anjuran Nabi tersebut, yakni dua rakaat salat safar. Dikutip dari Nuonline, sholat ini adalah ikhtiar dan doa agar diberi keselamatan selama perjalanan.
Keutamaan yang diperoleh orang yang mengamalkan shalat safar adalah akan terhindar dari segala macam bahaya. Hal ini tentu bisa menjadi ikhtiar pemudik agar diberi keselamatan selama perjalanan sampai tiba di tujuan. Rasulullah bersabda:
"Jika engkau keluar dari rumahmu maka lakukanlah shalat dua rakaat, yang dengan ini akan menghalangimu dari kejelekan yang berada di luar rumah. Dan jika engkau memasuki rumahmu, maka lakukanlah shalat dua rakaat yang akan menghalangimu dari kejelekan yang masuk ke dalam rumah." (HR al-Baihaqi).
Adapun untuk niat sholat yang dibaca adalah sebagai berikut: "Ushalliî sunnatas safari rak’ataini lillâhi ta’âla"
Artinya: “Saya niat shalat sunnah perjalanan dua rakaat karena Allah ta’âla.”
Pada rakaat pertama dianjurkan membaca surat Al-Kafirun setelah membaca surat Al-Fatihah, dan pada rakaat kedua dianjurkan membaca surat Al-Ikhlash.
Baca Juga:Kabar Pungli 'Pemuda Setempat' di Perbatasan Riau-Sumbar, Polisi Janji Tindak Tegas
Selain itu, setelah salam dianjurkan untuk membaca Ayat Kursi dan surat Quraisy. Setelah itu, seseorang bisa berdoa agar diberi keselamatan.
- 1
- 2