Pelatih Persik Sebut Grup D Piala Presiden 2022 Diisi Tim-tim Matang

Persik Kediri incar hasil optimal pada Piala Presiden 2022.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Sabtu, 11 Juni 2022 | 17:56 WIB
Pelatih Persik Sebut Grup D Piala Presiden 2022 Diisi Tim-tim Matang
Pesepak bola Persib Bandung Bruno Cantanhede (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persik Kediri Yusuf (kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (25/3/2022). [ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa]

SuaraJatim.id - Pelatih Persik, Javier Rocha mengungkap Grup D Piala Presiden 2022 diisi tim-tim matang dan memiliki kekuatan yang merata. Tim Macan Putih optimistis mampu bersaing.

Menurutnya, para peserta turnamen pramusim, khususnya pada Grup D ini memiliki tingkat persaingan yang merata. Masing-masing tim akan berupaya untuk mencapai hasil maksimal pada Piala Presiden kali ini.

"Persaingan sesuai dengan kematangan tim dan itu merata. Sementara Arema FC punya target tinggi, punya pemain Timnas. Ini akan sangat seru," ujarnya, Sabtu (11/6/2022).

Dalam jumpa pers di Kota Malang, Rocha mengatakan bahwa turnamen pramusim Piala Presiden 2022 tersebut juga dijadikan ajang untuk memberikan jam terbang kepada anak asuhnya.

Baca Juga:Javier Roca: Persik Kediri Bakal Tampil Maksimal di Piala Presiden 2022

"Pertandingan di Piala Presiden ini akan kita maksimalkan untuk dapat pengalaman jam terbang. Semoga semua pertandingan berjalan lancar dan kami mendapat prestasi terbaik," kata Rocha.

Rocha menjelaskan, pada tiap laga penyisihan Grup D yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan Malang tersebut ia menyiapkan seluruh pemain tim berjuluk Macan Putih ini. Hal itu dikarenakan juga pada turnamen pramusim itu untuk menyiapkan tim sebelum gelaran Liga 1.

Sementara itu, salah satu pemain Persik Kediri Arthur Irawan menambahkan ia bersama rekan-rekan satu timnya akan memberikan permainan terbaik pada Piala Presiden 2022. Namun, turnamen pramusim tersebut jadi salah satu persiapan untuk menghadapi Liga 1 2022-2023.

"Kami akan memberikan permainan terbaik, namun tetap fokus pada Liga," ujarnya.

Menurutnya, dengan diberikannya seluruh pemain untuk merumput pada turnamen pramusim tersebut akan menjadi salah satu kesempatan untuk menunjukkan performa terbaik sebelum Liga 1 dimulai.

Baca Juga:Persis Solo vs PSS Sleman Masih Sama Kuat, Belum Ada Gol di Babak Pertama

"Sangat bagus ketika semua pemain diberikan kesempatan untuk menunjukkan performanya, apalagi untuk pemain baru," katanya.

Pada Grup D Piala Presiden 2022 diisi oleh Arema FC, PSM Makassar, Persik Kediri dan Persikabo 1973. Laga pembuka Grup D tersebut akan melangsungkan pertandingan antara Arema FC melawan PSM Makassar yang digelar pada 11 Juni 2022. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini