SuaraJatim.id - Seorang pria dihampiri warga saat mengatur lalu lintas dan disuruh untuk pulang. Pasalnya, bukannya semakin lancar, ia justru menimbulkan kemacetan di jalan tersebut.
Diketahui, lokasi jalan tersebut berada di kawasan Prigi, Watulimo, Trenggalek, Jawa Timur. Momen tersebut terekam dalam video amatir dan dibagikan oleh akun instagram @terangmedia.
Dalam video tampak perekam menghampiri seorang pria yang sedang mengatur lalu lintas di sebuah ruas jalan. Pria tersebut terlihat mengenakan baju merah dan membawa tongkat rambu 'stop'.
Ia juga mengenakan topeng ironman di kepalanya.
Baca Juga:Populer Lifestyle: Viral Siswa Diprank Tidak Lulus, Body Goals Moon Ga Young Bikin Waswas
Perekam sempat menyuruh pria tersebut untuk pulang, namun ia justru tidak mau. Akhirnya ia dibujuk untuk ke pinggir dan diberitahu jika akan ada polisi yang bertugas mengatur lalu lintas.
Hal itu dilakukan perekam bukan tanpa alasan. Pasalnya, pria tersebut bukannya membuat lalu lintas semakin lancar, tapi justru menimbulkan kemacetan.
Berdasarkan keterangan, pria tersebut berasal dari Ponorogo, Jawa Timur dan diduga mengalami gangguan kejiwaan.
Unggahan tersebut pun mendapat sejumlah respon dari warganet.
"niatnya udah bagus sih, ngatur jalan biar ngga macet," ujar abdoel***
Baca Juga:Terekam Kamera Pengawas, Aksi Maling Bawa Kabur Sepeda Motor Scoopy di Area Kos-Kosan
"masnya baik mau nganterin," kata r_d***
"obsesi yang tak tersampaikan, lekas waras," komen jakaa***
Kontributor : Fisca Tanjung