Viral Warga Gerebek Pria dan Wanita Berduaan di Toilet Masjid

Aksi penggerebekan itu terekam oleh video amatir warga. Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @kabarnegri.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 20 Juli 2022 | 11:41 WIB
Viral Warga Gerebek Pria dan Wanita Berduaan di Toilet Masjid
ilustrasi toilet masjid. (piqsels)

SuaraJatim.id - Pasangan pria dan wanita diduga berbuat mesum di sebuah toilet masjid. Lokasi persisnya di Desa Krasak Mojotengah, Kabupaten Wonosobo.

Aksinya pun ketahuan dan digerebek oleh warga. Si pria tampak tenang dan hanya cengar-cengir saat diinterogasi warga.

Aksi penggerebekan itu terekam oleh video amatir warga. Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @kabarnegri.

Dalam video tampak sejumlah warga menuju ke sebuah toilet Masjid. Mereka kemudian menuju ke toilet perempuan yang tertutup. 

Baca Juga:Geger! Oknum Kepala Sekolah Digerebek Warga, Diduga Berbuat Mesum di Toilet Masjid

Seorang pria berkaos hitam tampak mengetuk pintu toilet itu dengan perlahan. 

Setelah beberapa kali diketuk dan tidak ada sautan dari dalam, pria itu kemudian naik untuk melihat ke dalam toilet melalui lubang udara. Ia kemudian meminta orang yang ada di dalam untuk membuka pintu.

Tak berselang lama, seorang pria berjaket kulit tampak keluar dari dalam toilet sambil toilet. Sementara seorang perempuan berhijab tampak masih berada di dalam toilet.

Ia pun ditanya sedang apa di dalam. Dengan cengengesan, pria tersebut menjawab pertanyaan.

Pria tersebut kemudian dibawa keluar masjid. Sementara si perempuan akhirnya keluar dari toilet.

Baca Juga:Viral, Penggerebekan Warga Terhadap Pasangan Pria dan Wanita Paruh Baya yang Diduga Berbuat Mesum di Toilet Masjid

Dilansir dari keterangan unggahan video, penggerebekan itu berawal dari kecurigaan warga yang hendak melaksanakan solat ashar di masjid tersebut. Warga kemudian melihat 2 orang yang bukan mukhrim masuk ke dalam sebuah toilet secara bersamaan, 1 perempuan 1 laki-laki.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini