SuaraJatim.id - Mahar atau mas kawin menjadi salah satu syarat untuk terpenuhinya pernikahan. Mahar adalah harta yang diberikan kepada mempelai pria kepada mempelai wanita.
Baru-baru ini sebuah pernikahan di Jember, Jawa Timur membuat heboh publik lantaran jumlah maharnya yang terbilang sangat mewah.l
Tak tanggung-tanggung, mahar yang diberikan bernilai fantastis.
Video pernikahan dengan mahar fantastis itu diunggah oleh akun Instagram @inijawatimur hingga viral di media sosial.
Baca Juga:Amanda Manopo Berpose Berani Pakai Kebaya Merah Transparan: Pengen Meranin?
Dalam video tertulis jenis mahar yang diberikan oleh pengantin pria. Antara lain 1 unit mobil, 1 unit motor vespa, uang Rp 100 juta, hingga iPhone 14.
Tak hanya itu, pengantin pria juga memberikan emas seberat 2 kg dan rumah dua lantai beserta isinya.
Dalam video terlihat saat mahar berupa satu unit mobil dan motor vespa diantar ke rumah mempelai wanita. Bahkan, pengantaran mahar tersebut juga diiringi oleh penampilan drum band.
Selanjutnya para pengiring pengantin yang memakai pakaian putih-putih terlihat membawa seserahan yang berupa uang tunai, iPhone 14, dan lain sebagainya.
Sontak saja, video itu mengundang reaksi dari warganet. Ada yang meninggalkan komentar pro dan kontra.
Baca Juga:Verrell Bramasta Pakai Baju Oren Kagetkan Publik, Sosok Polisi Curi Perhatian
"Emasnya 2 kg sudah hampir 2 miliar, maharnya di atas 5 miliar ya, luar biasa semoga langgeng dan bahagia," ujar jroam***
"Allahuma sholi ala Muhammad semoga nular kekayaannya. Doakan yang baik aja jangan julid ya ges ya," kata vion***
"Selagi dari pihak lelaki menyanggupi ya alhamdulillah," kata erni***
"Biasa aja sih mahar kayak gitu, yang istimewa itu pas kemarin lihat saudara sepupu maharnya hafalan surat ar-rahman beserta umroh dan mas kawin," ujar aicu***
"Syarat sah nikah gak harus gitu, dan islam tidak memberatkan umatnya," komen dedik***