Piala Dunia 2022: Iran vs Amerika, Tensi Panas Bukan Karena Politik

Laga antara Iran vs Amerika Serikat ini memang disebut-sebut sarat politik mengingat hubungan kedua negara tidak baik-baik saja sejak beberapa tahun belakangan.

Muhammad Taufiq
Selasa, 29 November 2022 | 14:30 WIB
Piala Dunia 2022: Iran vs Amerika, Tensi Panas Bukan Karena Politik
Piala Dunia 2022 antara Iran vs Amerika Serikat [Foto: ANTARA]

SuaraJatim.id - Laga antara Iran vs Amerika Serikat ini memang disebut-sebut sarat politik mengingat hubungan kedua negara tidak baik-baik saja sejak beberapa tahun belakangan.

Meskipun begitu, kedua pelatih menegaskan kalau pertandingan kedua negara tidak ada kaitannya dengan politik. Apalagi jika dikaitkan dengan gelombang protes yang saat ini terjadi di Iran berkaitan dengan tewasnya seorang gadis oleh aparat keamanan.

Tentu saja kedua pelatih dari kedua tim ini mengesampingkan hubungan bilateral di antara kedua negara itu. Mereka menegaskan hanya fokus kepada sepak bola, Piala Dunia 2022 dan kemampuan olahraga dalam menyatukan orang, termasuk orang Iran dengan orang Amerika.

Menyusul revolusi Islam Iran, Washington dan Teheran saling memutuskan hubungan diplomatik yang terus tegang sampai kini.

Baca Juga:Cristiano Ronaldo Keukeuh Cetak Gol, Bruno Fernandes: Kasih, Itu Berarti Buat Pemain seperti Dia!

"Saya membayangkan pertandingan ini diperebutkan dengan sengit karena fakta bahwa kedua tim ingin melaju ke babak berikutnya, bukan karena politik atau karena hubungan antar negara kami" kata pelatih AS Gregg Berhalter seperti dikutip Reuters.

Berhalter justru menyatakan sepak bola malah menyatukan umat manusia. "Anda dipersatukan oleh kecintaan yang sama kepada olahraga ini," sambung dia.

Kemenangan dramatis Iran atas Wales dalam skor 2-0 dan seri tanpa gol AS melawan Inggris pada hari Jumat membuat salah satu pertandingan terakhir Grup B ini akan sangat mendebarkan.

Inggris yang memuncaki klasemen dengan empat poin akan menghadapi tim terbawah Wales dalam laga terakhirnya di grup ini. Inggris cukup seri, dan jika ini yang terjadi, apalagi andai AS yang menang, maka kontes Iran melawan Amerika Serikat akan menentukan tim mana yang lolos ke babak 16 besar.

Pertemuan ini sendiri merupakan ulangan penyisihan grup Piala Dunia 1998 yang dimenangkan Iran 2-1.

Baca Juga:Piala Dunia Qatar Setengah Berjalan, Kapan dan Dimana Piala Dunia 2026?

Seperti yang mungkin akan terjadi dalam laga Senin malam nanti itu, kontes 1998 tersebut ditandai dengan momen simbolis sebelum pertandingan di Stade Gerland di Lyon ketika pemain-pemain Iran memberikan mawar putih yang menjadi simbol perdamaian di Iran, kepada pemain-pemain Amerika.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini