Shin Tae-yong Pastikan Timnas Indonesia Siap Redam Kekuatan Palestina di Gelora Bung Tomo

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan, meski ada beberapa pemainnya yang baru saja bergabung, Tim Garuda siap hadapi Palestina.

Chandra Iswinarno
Selasa, 13 Juni 2023 | 18:45 WIB
Shin Tae-yong Pastikan Timnas Indonesia Siap Redam Kekuatan Palestina di Gelora Bung Tomo
Shin Tae-yong dan Rizky Ridho menyampaikan keterangan saat sesi konferensi pers di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya pada Selasa (13/6/2023). [SuaraJatim.id/Dimas Angga]

"Sebetulnya saya membuat sebuah target bisa mencapai Piala Dunia. Sehingga kami persiapan untuk menghadapi Timnas Indonesia," ujar Makram.

Makram menilai, perkembangan Timnas Indonesia cukup signifikan. Tapi, ia tetap yakin jika para pemain Palestina sangat siap menghadapi Timnas Indonesia.

"Untuk Timnas Indonesia, kami begitu memiliki pandangan menarik, mereka berkembang cukup baik. Namun, kami siap dengan Timnas Indonesia," jelasnya.

Selain itu, Makram tidak melihat pemain Indonesia yang mencolok karena hanya melihat kemampuan Timnas Indonesia secara menyeluruh.

Baca Juga:Ultra Defensif, Timnas Indonesia Mainkan 5 Bek Sekaligus Lawan Palestina?

"Kita tidak berfokus satu pemain saja, tapi kami fokus dengan pertandingan," ucap Makram.

Sementara itu, pemain Timnas Palestina, Tamer Seyam menyatakan, meski merasakan ketegangan sebelum pertandingan, para pemain menikmati suasana di Indonesia, khususnya Kota Surabaya.

"Untuk persiapan dari kita, kita berada di sini dan bahagia dengan mengunjungi Kota Surabaya," ucap Tamer.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Baca Juga:Shin Tae-yong Tak Hanya Targetkan Kemenangan di Laga Timnas Indonesia vs Palestina

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini