Heboh Konser Musik di RSUD Bangil Menuai Kecaman, Bupati Pasuruan Sebut Bukan Konser

Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf angkat bicara mengenai konser musik di RSUD Bangil, Pasuruan.

Baehaqi Almutoif
Kamis, 03 Agustus 2023 | 18:00 WIB
Heboh Konser Musik di RSUD Bangil Menuai Kecaman, Bupati Pasuruan Sebut Bukan Konser
Konser RSUD Bangil (TikTok)

SuaraJatim.id - Konser musik di RSUD Bangil, Kabupaten Pasuruan menjadi perbincangan publik usai viral di media sosial. Acara tersebut mendapatkan banyak kritikan. Rumah sakit yang harusnya tenang dan nyaman berubah ramai.

Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf angkat bicara mengenai acara yang digelar untuk peresmian Gedung Rawat Jalan dan Launching Logo Baru RSUD Bangil pada Rabu (2/8/2023) malam tersebut.

“Ini bukanlah konser, tapi pihak rumah sakit, khususnya Direktur ingin mempromosikan layanan publik. Sehingga kami melakukan tasyakuran atas beberapa capaiannya,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Kamis (3/8/2023).

Dia juga menjelaskan kegiatan tersebut diselenggarakan untuk para pegawai dan perawat rumah sakit.

Baca Juga:Konser Ganggu Kenyamanan Pasien RSUD Bangil, Kotak Ternyata Sempat Ragu Saat Lihat Venue

Pun demikian, bupati yang akrab disapa Gus Irsyad itu mengaku telah mengingatkan kepada pihak RSUD Bangil mengenai konser tersebut. Dirinya juga meminta agar sound system tidak menganggu pasien.

“Sebelumnya sudah kami ingatkan terkait suara yang keluar dari sound sistem agar tak mengganggu pasien. Tapi direktur bilang ini tidak akan terganggu,” katanya.

Sementara itu, anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan, Muhammad Zaini mengaku akan memanggil Direktur RSUD Bangil dan juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan.

“Sangat menyesalkan dengan gelaran peresmian di lakukan seperti ini, karena sangat mengganggu pasien yang sedang beristirahat. Bahkan sampai saat ini saya masih menerima keluhan dari keluarga pasien akibat suara keras dari sound system,” kata Zaini.

Baca Juga:Publik Geram! RSUD Bangil Gelar Konser Band Rock Dekat IGD-Poli Jantung Buat Resmikan Gedung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini