Profil Mohammad Khanafi, Striker Lokal Milik Persik Kediri yang Layak Dipanggil ke Timnas Indonesia

Striker Persik Kediri, Mohammad Khanafi tengah jadi sorota karena tampil tajam di Liga 1 2023/2024 sehingga disebut layak dipanggil Timnas Indonesia.

Rauhanda Riyantama
Selasa, 03 Oktober 2023 | 15:12 WIB
Profil Mohammad Khanafi, Striker Lokal Milik Persik Kediri yang Layak Dipanggil ke Timnas Indonesia
Striker Persik Kediri, Mohammad Khanafi (ligaindonesiabaru.com)

Selama ini penyerang berusia 25 tahun tersebut lebih banyak berkarier di Liga 2 dan Liga 3 Indonesia. Bahkan, ia punya julukan sebagai raja tarkam.

Ia diketahui sempat membela Blitar United, sebelum bergabung dengan Persedikab Kabupaten Kediri pada Januari 2018 yang berlaga di Liga 3.

Meski berlaga di kasta ketiga, bakat Khanafi cukup diakui. terbukti ia masuk ke skuad Jawa Timur di PON 2021 Papua. Sayangnya di PON XX, Jawa Timur terhenti di semifinal.

Setelah dari skuad PON Jatim, Khanafi kembali ke Persedikab. Lantas pada Januari 2023 atau putaran kedua Liga 1 2022/23, Khanafi diboyong oleh Persik Kediri.

Khanafi dikontrak selama tiga tahun oleh Persik. Pada setengah musim pertamanya, Khanafi menunjukkan potensi luar biasa dengan mencetak 4 gol dari 12 penampilan.

Ketajaman Mohammad Khanafi bahkan semakin terlihat di Liga 1 2023/24. Ia sukses mencetak 5 gol dari 10 laga dan menjadi top skor Persik sejauh ini.

Kontributor: Aditia Rizki 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini