Kenakan Nomor Punggung 22, Cak Imin Cetak Gol Lawan Legenda Persebaya

Cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bermain sepak bola melawan legenda Persebaya.

Baehaqi Almutoif
Rabu, 29 November 2023 | 08:17 WIB
Kenakan Nomor Punggung 22, Cak Imin Cetak Gol Lawan Legenda Persebaya
Kenakan Nomor Punggung 22, Cak Imin Cetak Gol Lawan Legenda Persebaya. [ist]

SuaraJatim.id - Kampanye terbuka sudah bisa dilakukan. Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mulai menyapa masyarakat. Salah satu caranya dengan bermain bola dengan legenda Persebaya. Kegiatan itu dilaksanakan di Waru, Sidoarjo.

Cak Imin mengaku sangat senang dan enjoy bertemu dengan legenda Persebaya. Dia mengenakan nomor punggung 22 dengan ditemani Ketua Timnas AMIN Jatim Thoriqul Haq dan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali.

Menurutnya, semua pemain yang merumput bersamanya merupakan pemain yang sangat didambakan oleh para suporter Persebaya beberapa puluh tahun lalu. Cak Imin merasa prihatin dengan beberapa pemain bola yang sudah pensiun itu. Harusnya mendapat penghormatan dari pemerintah.

"Karena mereka hanya mampu bermain bola maksimal empat tahun, makanya seharusnya pemain bola ini harus ada asuransi demi masa depan pemain," katanya, Selasa (28/11/2023).

Baca Juga:Masa Kampanye, Cak Imin Justru Hanya Bertemu Anies Seminggu Dua Kali

Ketum PKB ini kemudian menyinggung soal wasit. Ia mengungkapkan, pemain seharusnya tidak perlu gerogi maupun takut di-tackling lawan jika wasit yang memimpin pertandingan itu adil. Ia lantas menganalogikannya dengan konteks politik di Indonesia.

"Yang penting wasitnya harus bertindak adil. Kalau tidak adil, Indonesia terancam bahaya," tandas Cak Imin. Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 ini, Cak Imin sempat mencetak gol dari titik putih. Ia mengaku saat menendang penalti sempat merasa gerogi.

Sementara itu, beberapa legenda hidup Persebaya yang ikut main bola bareng Cak Imin antara lain Mat Halil, Anang Maruf, Jatmiko hingga Agus Salim.

Mat Halil mengaku bahwa dirinya sempat grogi bermain dengan pejabat. Seperti: tokoh elit politik, bupati, serta pejabat lainnya. Tapi dirinya merasa senang bisa bermain bola dengan tokoh-tokoh politik. "Kami bersama teman-teman merasa senang bermain bola pada hari ini, karena sudah lama tidak bermain bola. Main hari ini seperti nostalgia," kata Mat Halil.

Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia

Baca Juga:Hari Pertama Kampanye, Cak Imin Pulang ke Jombang Temui Sosok Penting

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini