Viral Depan Rumah Warga Tuban Mengalir Tinja, Begini Kronologinya

Beredar video depan rumah warga Tuban dibanjiri tinja atau kotoran manusia. Kejadian tersebut viral di media sosial.

Baehaqi Almutoif
Kamis, 07 Desember 2023 | 08:25 WIB
Viral Depan Rumah Warga Tuban Mengalir Tinja, Begini Kronologinya
Sumasri (57), pemilik rumah yang dialiri kotoran manusia yang diduga sengaja dibuang pemilik jasa Sedot WC di Desa Banyuurip, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. [Suara Indonesia]

SuaraJatim.id - Beredar video depan rumah warga Tuban dibanjiri tinja atau kotoran manusia. Kejadian tersebut viral di media sosial.

Rumah tersebut diketahui milik Sumasri (57), warga Desa Banyuurip, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban.

Tampak dalam video yang viral tinja mengalir deras dari tanah yang lebih tinggi di samping depan rumah Sumasri.

Setiyowati (32), anak pemilik rumah yang dialiri kotoran tinja tersebut mengatakan, video yang viral tersebut diambil sekitar satu minggu yang lalu. "Iya, kejadian sekitar satu minggu yang lalu," kata Setiyowati dikutip dari Suara Indonesia, Rabu (6/12/2023).

Baca Juga:Warga Jember Disomasi hingga Diancam ke Jalur Hukum Gegara Copot Stiker Caleg dari Rumahnya: Pak Jokowi Tolong!

Kotoran manusia bercampur dengan air tersebut berasal dari usaha jasa sedot Water Closed (WC) yang dimiliki Martono, warga desa setempat.

Sebenarnya, orang tua Setiyowati telah mengeluhkan tinja yang mengalir ke depan rumahnya. Ibunya juga sudah menegur pemilik jasa sedot WC tersebut, namun tidak digubris.

"Sudah ditegur, tapi masih saja dibiarkan mengalir sampai hampir satu tangki habis. Kalau alasannya itu tidak disengaja," ujarnya.

Dia berharap pemilik jasa sedot WC memerhatikan tempat pembuangan tinja agar tidak meluber ke rumahnya. Setiyowati juga meminta supaya dibikin tempat penampungan yang lebih dalam lagi.

Kejadian tinja yang meluber ke rumah warga tersebut mendapat perhatian Polsek Senori.

Baca Juga:Lagi, Balon Meledak saat Hendak Diterbangkan, Warganet: Kok ya Masih Diulangi

Kapolsek Senori Kompol Ali Kanafi mengungkapkan, peristiwa tersebut berlangsung pada 28 November 2023. Namun, sudah didamaikan oleh perangkat desa setempat.

"Jadi itu kejadianya sudah pada tanggal 28 kemarin, dan sudah didamaikan oleh perangkat desa saat itu juga," kata Ali.

Berdasarkan keterangan dari pemilik sedot WC, kotoran tersebut sejatinya akan digunakan untuk pertanian. Akan tetapi malah meluber ke rumah tetangganya.

"Saat itu juga sudah klir dan pak Martono sudah minta maaf dan sudah mau membersihkan sisa tinja itu. Kemudian, kita pertegas lagi dengan menghadirkan kedua pihak bahwa permasalahan ini sudah selesai," kata Ali Kanafi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini