Scroll untuk membaca artikel
RR Ukirsari Manggalani | Muslimin Trisyuliono
Senin, 03 Juni 2019 | 09:27 WIB
Ilustrasi ramalan cuaca. [Shutterstock/Thampapon]

SuaraJatim.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi sebagian wilayah Jawa Timur akan hujan lokal hingga hujan petir pada siang di hari ke-29 Ramadan 1440 Hijriah, Senin (3/6/2019).

Dan di pagi hari seluruh wilayah Jawa Timur diprediksi akan cerah hingga cerah berawan.

Sementara memasuki siang hari, hujan lokal akan mengguyur wilayah Banyuwangi, Bondowoso, Kabupaten Malang, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo dan Kota Malang.

Lantas hujan petir akan mengguyur wilayah Batu dan Jember. Sedangkan hujan ringan akan mengguyur wilayah Lumajang.

Baca Juga: Mudik Bermobil Jarak Jauh, Ini Tips Atasi Lelah

BMKG pada hari ini juga memberikan peringatan dini untuk masyarakat agar waspada akan potensi terjadinya hujan sedang hingga petir disertai angin kencang di sebagian wilayah Jawa Timur.

"Waspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada siang hari di wilayah Bondowoso, Batu, Jember, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Probolinggo, Situbondo dan Banyuwang," demikian ditulis BMKG dalam situs resminya.

Dan di malam hari, seluruh wilayah Jawa Timur diprediksi akan cerah berawan kecuali wilayah batu, Kota Madiun, Kota Probolinggo, Kota Madiun, Magetan dan Ngawi akan diguyur hujan lokal.

Dini hari wilayah Jawa Timur akan terjadi kabut meliputi wilayah Bondowoso, Jember, Jombang, Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, Kabupaten Madiun, Kabupaten Malang, kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kota Kediri, Kota Malang, Lumajang, Magetan, Nganjuk, Ponorogo, Trenggalek dan Tulungagung.

Suhu udara di wilayah Jawa Timur pada hari ini berkisar 22-34 derajat Celsius dan kelembapan berkisar 65 - 95 persen.

Baca Juga: Kakorlantas Berbagi Tips Aman Bermobil Saat Mudik Lebaran 2019

Load More