SuaraJatim.id - Seorang anggota komplotan pencurian dengan pemberatan (curat) dalam kasus pencurian sepeda motor dan spesialis beras di Tuban, Jawa Timur dilumpuhkan petugas kepolisian setempat.
Suryadi (38) warga Desa Manjung, Kecamatan Montong Kabupaten Tuban harus merasakan timah panas yang bersarang di tubuhnya.
Ia ditembak anggota kepolisian lantaran melakukan perlawanan saat akan ditangkap petugas di kawasan Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban. Suryadi yang saat akan ditangkap, sempat melawan petugas dari Satuan Tim Resmob Satreskrim Polres Tuban dengan menggunakan sebilah pedang.
“Pelaku ini merupakan dari salah satu komplotan pencurian beras. Dua pelaku sudah berhasil ditangkap terlebih dahulu, setelah anggota melakukan penyelidikan terhadap pelaku yang sempat terekam CCTV,” kata Kasat Reskrim Polres Tuban AKP Muatijat Priyambodo, Rabu (12/6/2019).
Baca Juga: Terciduk, Begini Cara Komplotan Pencuri Ban Serep di Jalan Tol Beraksi
Dari data yang dihimpun Beritajatim.com - jaringan Suara.com, Suryadi merupakan satu dari tiga pelaku pencurian beras di gudang selip yang berada di Desa Banjararum, Kecamatan Rengel, Tuban beberapa bulan lalu. Dari tiga pelaku dua pelaku sudah berhasil ditangkap terlebih dahulu termasuk barang bukti juga berhasil diamankan.
Suryadi diketahui kerap berpindah-pindah lokasi karena menjadi buron petugas yang telah lama mengincarnya. Suryadi sendiri menjadi satu-satunya anggota komplotan yang belum tertangkap aparat. Sebelumnya, dua kawan Suryadi, Ali Ilham (24) dan Dariyanto (28) sudah meringkuk dalam sel tahanan.
Dalam pelariannya, Suryadi kerap membawa senjata tajam berupa pedang yang digunakannya saat akan ditangkap petugas.
"Saat akan ditangkap pelaku ini menyerang anggota kami dengan menggunakan sebilah pedang dan nyaris mengenai lengan anggota. Pelaku terus mengayunkan pedangnya untuk melakukan perlawanan," tambah Muatijat.
Lantaran terus melakukan perlawanan, petugas akhirnya memberikan tembakan peringatan kepada pelaku. Namun bukannya menyerah, saat itu pelaku justru terus melawan dan akhirnya dilumpuhkan dengan timah panas.
Baca Juga: Sehari Gasak 4 Motor, 7 Bandit Beringas di Jakarta Berakhir Tragis
"Dari pelaku ini kemudian kita berhasil mengamankan barang bukti berupa linggis, dua pedang, dan satu sepeda motor. Pelaku saat ini sudah diamankan di Polres Tuban untuk proses penyelidikan lebih lanjut," ujar Mustijat.
Berita Terkait
-
Begal Sadis Beraksi di Warung Nasi Grogol, Polisi Hadiahkan Timah Panas!
-
Rian Terpaksa Jalan Terpincang Usai Dihadiahkan Timah Panas, Akibat Nekat Lawan Petugas
-
Melawan saat Ditangkap, Pelaku Penusukan Imam Musala di Kebon Jeruk Dihadiahi Timah Panas Polisi
-
Berkeliaran di Jakarta Barat, Trio Maling Ini Sudah Gasak 37 Sepeda Motor
-
Aksi Heroik Bintang Lawan 6 Begal di Bekasi yang Mencoba Rampas Motornya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas
-
Tim Khofifah-Emil Rekap Dokumen C Hasil dari Saksi, Sama dengan Quick Count?
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut Tol KLBM Gresik: Mobil Ringsek, 3 Orang Meninggal Dunia
-
KPU Jatim: 3 Petugas Meninggal Dunia Saat Pemungutan Suara Pilkada 2024