SuaraJatim.id - Diduga akibat kelaparan, Pakrom (90) warga desa Gosari Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik ditemukan tewas dengan kondisi yang membusuk di sebuah lahan tebu di Desa Bolo.
Mayat Pakrom kali pertama ditemukan oleh Supriyanto warga Dawar Balandong Mojokerto yang bekerja sebagai pemanen tebu yang kemudian melapor ke Polsek Ujungpangkah.
Melalui sambungan telepon, Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo mengatakan hasil visum dokter tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Selain itu, mengingat usia yang sudah tua, kemungkinan pikun sehingga lupa jalan untuk pulang sehingga kelaparan.
"Dari visum dokter, tidak ada indikasi kekerasan, usia juga sudah tua mungkin pikun dan lupa jalan pulang, sehingga kelaparan, lemas dan meninggal," kata Kusworo pada Selasa (1/10/2019).
Dia melanjutkan, dari hasil visum juga diketahui Pakrom meninggal sekitar 25 hari, sesuai dengan laporan kehilangan dari keluarga korban.
"Korban sudah meninggal 25 hari lalu sesuai visum dan hasil laporan kehilangan di Polsek Ujungpangkah," ujar Kusworo.
Sebelumnya, jenazah Pakrom dikenali oleh salah satu warga yang juga cucu korban Akhmad Shohip yang ikut datang ketika mendengar ditemukan mayat yang membusuk di lahan tebu.
Shohip mengenali korban karena di kaki kiri korban ada pen platina penyambung tulang serta pakaian yang dipakai korban.
Baca Juga: Simpan Tulang Belulang Istri di Rumah, Aladdin Tewas Membusuk Tanpa Busana
Kontributor : Tofan Kumara
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
7 Fakta Situs Mejo Miring Blitar Dijarah, Mbah Saimun Ngaku Menikahi Arca Putri Demi Kerajaan Baru
-
5 Fakta Kades di Lumajang Selingkuhi Istri Tukang Bangunan, Kepergok di Kamar Pribadi
-
Profil Rahma Noviarini, Ketua PBSI Kota Madiun yang Rumahnya Digeledah KPK
-
CEK FAKTA: Wali Kota Madiun Serahkan Rp 800 Juta ke Jokowi, Benarkah?
-
Desa BRILiaN Jadi Strategi BRI Dalam Membangun Ekonomi Desa Inklusif dan Mandiri