SuaraJatim.id - Seorang pemuda bernama Chandra (26) tewas tertimpa bangunan lapak pasar malam di Desa Singkil, Kecamatan Balong yang roboh diterjang angin kencang saat hujan deras yang melanda kawasan Ponorogo, Jawa Timur, Sabtu (7/1/2019).
Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Ponorogo, Setyo Budiono, Sabtu mengatakan, korban meninggal di lokasi kejadian.
"Saat ditemukan korban yang asli Padang Pariaman, Sumatra ini sudah tidak bernyawa. Korban mengalami luka cukup serius di bagian kepalanya akibat tertimpa lapak pasar malam tempatnya bekerja," kata Setyo seperti dikutip Antara.
Selain menewaskan seorang pekerja hiburan pasar malam, hujan disertai angin kencang yang terjadi antara pukul 15.00 WIB hingga 17.00 WIB itu juga menyebabkan belasan pohon perdu pinggir jalan umum tumbang.
Baca Juga: Pohon Tumbang di Kotabaru Jogja, Pengendara Sepeda Motor Jadi Korban
BPBD Ponorogo mencatat setidaknya kejadian pohon tumbang yang melintang jalan umum terjadi di empat kecamatan, yakni di Kecamatan Balong, Slahung, Bancar dan Bungkal.
Selain mengakibatkan arus lalu lintas terganggu, aliran listrik di sebagian wilayah mengalami pemadaman.
Hal itu dikarenakan jaringan putus tertimpa pohon tumbang.
"Tapi semua sudah bisa diatasi berkat langkah penanganan yang dilakukan BPBD bekerja sama dengan jajaran TNI/Polri serta warga sekitar di lokasi-lokasi kejadian," katanya.
Tidak ada laporan kerusakan ataupun korban jiwa lain dalam kejadian tersebut.
Baca Juga: Dilanda Hujan Angin, Pohon Tumbang dan Belasan Rumah Rusak di Bogor
Setyo mengimbau warga-masyarakat di seluruh Ponorogo untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam mengantisipasi meningkatnya potensi bencana seiring datangnya penghujan.
Berita Terkait
-
184 Orang Tewas dalam Tragedi Robohnya Atap Klub Malam, Dominika Kibarkan Bendera Setengah Tiang!
-
Korban Tewas Akibat Gempa Myanmar Capai 3.000, Gencatan Senjata Diumumkan Demi Penyelamatan
-
Gempa Myanmar Renggut 2.800 Lebih Nyawa Manusia, Berapa Orang WNI?
-
Pohon Tumbang Timpa Pengendara di Depan Kodam Makassar, 2 Korban Terluka
-
Gempa Magnitudo 5 Guncang Mandalay, Myanmar Kembali Bergetar
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Heboh Sejoli Ditemukan Tewas di dalam Kamar Kos Sidosermo Surabaya, Penyebabnya Masih Misteri
-
Ditunjuk Lagi Sebagai Pelatih Persik Kediri, Ini Catatan Statistik Divaldo Alves
-
DPRD Jatim Bongkar Rahasia Genjot Pertumbuhan Ekonomi
-
Massa Aksi Tolak UU TNI Surabaya: Ada Pasal-pasal yang Dapat Menyempitkan Masyarakat Sipil
-
Gubernur Khofifah di PKA II dan III BPSDM Jatim: Perkuat Kapasitas Pemimpin Birokrasi Adaptif