
SuaraJatim.id - Media sosial dihebohkan dengan aksi wanita yang menghina pedagang kaki lima (PKL) karena berpacaran dengan anaknya. Aksinya tersebut terekam kamera dan videonya viral.
Salah satunya dibagikan oleh jejaring Instagram @yuni.rusmini.58 belum lama ini. Dalam rekaman itu, terlihat seorang pria yang berdiri di belakang kendaraan dagangannya.
Ia tengah berhadapan dengan seorang wanita dan pacarnya yang tak lain adalah anak dari ibu tersebut. Wanita itu tak terima lantaran penjual cilok menjalin hubungan dengan anaknya.
"Aku wis ngomong bola-bola ke sampeyan. Aku mamahnya Vio, aku berhak atas Vio (Saya sudah bilang berulang kali kepadamu. Saya ibunya Vio, saya berhak atas Vio)," bentak wanita itu.
Baca Juga: Habisi Man United di Anfield, Klopp: Ini Pertandingan Terbaik Kami
Mendapat teguran tersebut, penjual cilok hanya bisa menundukkan kepalanya. Sementara sang wanita terus memberikan cacian.
"Sampeyan gak selevel ambek anakku. Pendidikane sampeyaan opo? Anakku op0? Statuse sampeyan cuma dodol cilok ngene ki? (Kamu gak selevel sama anakku. Pendidikamu apa? anakku apa? Statusmu hanya jualan cilok seperti ini?)" bentak wanita itu sembari membanting tutup panci dagangan cilok.
Ia lalu melanjutkan, "Iki sing dibanggakno kape dadi bojone anakku? (Ini yang bisa dibanggakan karena pengen jadi suaminya anakku? )".
Tak cukup sampai di situ, wanita itu kemudian memberikan kecaman kepada penjual cilok supaya tidak memacari anaknya.
"Sampai kapanpun, ojo pernah mimpi dadi bojone anakku! Ngerti? (Sampai kapanpun, jangan pernah mimpi menjadi suami anak saya! Ngerti?)", tandasnya.
Baca Juga: Tertarik Teknologi Iradiator Gamma, Wapres Ma'ruf Panggil Menristek
Sontak aksi tersebut mengundang amarah warganet. Tak sedikit dari mereka yang berbalik memberikan sindiran kepada wanita itu.
"Itulah kenapa Allah menciptakan surga dan neraka. Allah menurun agama sebagai penuntun manusia. Tapi jika gak mau baik, ya neraka masih amat sangat luas," kata @purnomofajarhari.
Namun ada pula warganet yang menduga jika aksi tersebut adalah rekayasa.
"Halah ini syuting ludruk," kata @cak_medhyharwanto.
"Settingan," celoteh @ smoant_gus89.
Berita Terkait
-
Sikap Tegas Verrell Bramasta Usai Go Public dengan Fuji: Boleh Kan, Kami Bahagia?
-
Momen Fuji dan Verrell Bramasta Saling Lempar Panggilan Sayang
-
Viral, Remaja Sujud ke Kaki Ibu di Barak Militer:Bukti Program Kontroversial Dedi Mulyadi Berhasil?
-
Verrell Bramasta Pegang Pinggang Fuji sampai Meresahkan Emak-emak, Resmi Pacaran?
-
Eks Marinir Indonesia Jadi Tentara Bayaran Rusia: TNI AL Angkat Bicara!
Terpopuler
- 3 Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
- Media China Yakin Timnas Indonesia Naturalisasi Pemain Berbandrol Rp596 M
- 5 Rekomendasi Cushion dengan SPF 50, Sunscreen dan Makeup Jadi Satu Gak Bikin Ribet
- Kata Ustaz Yusuf Mansur soal Tudingan Pernikahan Luna Maya Tidak Sah Gegara Jeda Ijab Kabul
- 7 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 10 Mei 2025, Klaim Semua Hadiah dari Pemain OVR Tinggi hingga Gems
Pilihan
-
Warga Bekasi Laporkan Dedi Mulyadi ke Komnas HAM Buntut Program Barak Militer Anak Nakal
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp500 Ribuan: 4G Spek Dewa, RAM 3GB
-
7 Rekomendasi Makeup Lokal Terbaik: Brand Milik Artis, Harga Kantong Pelajar
-
Serius Tangani Kasus Aremania Lempari Bus Persik Kediri, PT LIB: Ini Memalukan!
-
6 Brand Kosmetik Lokal Kualitas Internasional, Jangan Terkecoh Namanya!
Terkini
-
Persik Kediri Tak Perpanjang Masalah, Arema FC Soroti Pengamanan Pertandingan
-
Kumpulan Link DANA Kaget di Libur Panjang Waisak, Lumayan untuk Plesiran
-
Gubernur Khofifah Tanam Pohon Maja di IKN, Wujudkan Jatim sebagai Gerbang Baru Nusantara
-
Viral Warga Blitar Tergeletak Terluka Parah, Penyebabnya Masih Misteri
-
Khofifah Ungkap 'Rahasia' Muslimat NU Jadi Lebih Kuat: Talent DNA Jadi Kunci!