SuaraJatim.id - Beredar video di media sosial yang menunjukkan ekspresi marah seorang pria sepuh karena salat jumat di masjid ditiadakan.
Dalam video yang mulai beredar di Twitter pada Jumat (20/3/2020) itu tampak seorang pria lanjut usia memakai baju koko putih dengan peci hitam memarahi petugas takmir masjid.
Ia berkata, "Enggak boleh gimana? Buka sekarang buka".
Petugas takmir masjid yang memakai baju merah dengan tenang menjawab, "Enggak berani pak, karena kan.."
Baca Juga: Dinkes Bantul Sebut PDP yang Meninggal Mulanya Didiagnosis Sepsis
Pria lanjut usia menyahut, "Saya yang tanggung jawab. Ini paman saya yang bikin ini masjid".
"Iya sudah tahu bapak," jawab petugas lagi.
"Lha terus kenapa? Masak sembahyang ndak boleh?" balasnya.
"Boleh bapak, sembahyang di sini boleh," kata petugas.
"Sekarang panggil juga imamnya supaya masjid tetap sembahyang Jumat. Gimana? Kita ini sama-sama perang melawan Islam. Sekarang masjidnya ditutup. Gak bener itu. Buka itu tetap," kata pria lanjut usia itu.
Baca Juga: Ini Isi Lengkap Pidato Anies yang Tetapkan Jakarta Darurat Bencana Corona
Pria sepuh itu lantas diantar keluar masjid oleh beberapa takmir masjid. Sementara, beberapa orang yang berada di sekitar hanya diam dan melihat.
Menurut keterangan sejumlah warganet kejadian ini terjadi di Masjid Al Falah Surabaya.
Hingga berita ini diterbitkan, Suara.com belum menerima konfirmasi dari pihak-pihak terkait video yang viral tersebut.
Berita Terkait
-
Teriak Tak Takut Ridwan Kamil, Video Jemaah Mengamuk karena Larangan Salat
-
Sekelompok Orang Ngamuk di Masjid Raya Bandung karena Tak Boleh Salat Jumat
-
Jaga Jarak Saf Salat, Masjid Al Azhar Tetap Dibanjiri Jemaah Meski Corona
-
Momen Pertemuan Anies Baswedan dengan Pedagang Nasgor Mirip Dirinya
-
Tiadakan Salat Jumat, Begini Suasana di Masjid Istiqlal
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak