“Takut sih tidak, tapi khawatir pasti ada. Apalagi lihat di tivi kan sudah banyak korbannya. Bagi saya saat ini yang penting kita jaga diri, mengikuti sop agar tidak tertular demi keluarga juga,” kata pria yang sudah 10 tahun bergabung di PMI Jember.
Tidak sekedar mengantar jenazah dari rumah sakit ke pemakaman, ia dan dua rekan petugas PMI juga mensalati jenazah serta melakukan penguburan.
Banyak pengalaman miris namun menggemaskan saat mengantar jenazah. Seperti saat nyasar ketika mengantar jenazah PDP Covid-19 di Kecamatan Sumber Sari. Ia mencoba bertanya pada warga namun saat melihat petugas ambulans menggunakan hazmat, bukannya menunjukkan jalan, warga justru mundur dan menghindar tidak menunjukkan jalan.
“Bawa jenazah corona ya?” kata Boim menirukan pertanyaan warga kepadanya.
Baca Juga: Cerita Sopir Ambulans DKI: Tiap Hari Masih Antar Puluhan Jenazah Covid-19
Meski sempat bingung, akhirnya petugas dapat menghubungi keluarga yang kemudian memberi tahu arah yang benar setelah menunggu sekitar 15 menit.
“Untungnya tidak jauh nyasarnya. Ya memang orang-orang itu betul-betul takut sampai lihat kami juga takut,” kata Boim.
Sementara itu, Koordinator Humas PMI Kabupaten Jember Ghufron Eviyan Efendi mengemukakan, pihaknya menyediakan dua mobil ambulans khusus untuk mengantar jenazah Covid-19 tanpa dipungut biaya.
Petugas pengantar dibekali pelatihan khusus menangani jenazah dengan protokol keamanan juga APD lengkap.
“Kami berusaha memberi layanan terbaik pada masyarakat Jember juga menjamin keamanan petugas dengan APD,” katanya.
Baca Juga: Kerap Antar Jenazah Covid-19, Sopir Ambulans Ini Sampai Jarang Bertemu Anak
Layanan ambulans jenazah covid-19 ini tidak hanya untuk wilayah Jember melainkan wilayah sekitarnya seperti Bondowoso, Situbondo hingga Lumajang.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani