SuaraJatim.id - Warga Dusun Kerten, Desa Teguhan, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur baru saja dibuat geger. Seorang perempuan berinisial DS (19) melahirkan di dalam kamar mandi tanpa bantuan medis.
Peristiwa itu diketahui setelah Suwardi (70), yang merupakan kakek dari DS, sekitar pukul 19.00 WIB, Senin (1/6/2020) melihat seorang pria di rumah cucunya sambil menggendong bayi yang masih berwarna merah.
Sontak Suwardi langsung melaporkan hal tersebut kepada perangkat desa setempat dan warga sekitar. Setelah mendatangi lokasi pria yang menggendong bayi dan tubuh penuh tato langsung digelandang ke kantor polisi untuk dimintai keterangan.
Setelah dilakukan penyelidikan dan memintai keterangan yang bersangkutan, ternyata bayi itu merupakan hasil hubungan gelap antara pria dengan perempuan DS, dan saat dilahirkan sengaja tidak melalui bidan karena DS tidak mau mengakui bayi tersebut sebagai anaknya dengan alasan untuk menutupi aib.
Baca Juga: Tusuk Perut 5 Kali hingga Sayat Urat Nadi, Agil Masih Selamat
"Benar adanya bahwa yang bersangkutan mengakui bayi tersebut dilahirkan di kamar mandi sekitar pukul 14.00 WIB, dan bayi itu merupakan hasil hubungan gelap yang dilakukan mereka berdua," ujar Kapolsek Paron, Iptu Suyitno, sebagaimana dilansir Suaraindonesia.co.id (jaringan Suara.com).
Menurut Iptu Suyitno, bahwa pria yang berinisial MH warga Klaten ini berkenalan dengan DS saat MH bekerja di pasar malam lapangan Teguhan Paron, dari perkenalannya terus berlanjut kemudian saling suka hingga terjadilah hubungan di luar nikah.
"Hingga hamil dan terjadi peristiwa ini," katanya.
Suwardi kakek DS saat ditanya soal status cucunya mengaku bahwa DS merupakan janda anak satu, dan tragisnya proses kelahiran di kamar mandi, ari-ari sang bayi dipotong sendiri oleh DS.
Kini kasus ini terus didalami oleh anggota Polsek Paron, dan kondisi DS beserta bayi yang dilahirkan dalam keadaan sehat dan saat ini tengah mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Teguhan Paron.
Baca Juga: Tusuk Perut Sendiri hingga 5 Kali, Pemuda Ngawi Gagal Bunuh Diri
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
Terkini
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan
-
Klaim Sekarang! Link Saldo DANA Kaget Sudah Dibuka, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Sempat Banyak Kendala, Pencarian 6 Korban Longsor Trenggalek Dilanjutkan
-
Bukan Sekadar Peringatan, Hari Kebangkitan Nasional Punya Pesan Rahasia untuk Surabaya
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra