SuaraJatim.id - Tak bisa melakukan lomba dan tasyakuran di malam 17 Agustus 2020, warga kampung Dukuh Karangan V, Kelurahan Babatan, Kecamatan Wiyung, Kota Surabaya, bentangkan Bendera Merah Putih sepanjang 1,3 Kilometer.
Dari pantauan SuaraJatim.id di lokasi, Bendera Merah Putih yang dipasang dari pintu masuk Dukuh Karangan, membentang hingga ujung belakang kampung tersebut.
"Kita melihat dengan situasi pandemi, mungkin dari acara kumpul-kumpul enggak bisa, lomba nggak bisa, akhirnya kita membuat momen dengan sebuah bendera, akhirnya kita bikin bendera dengan 1000 Meter lebih," ujar Kusnan Hadi, warga setempat yang memprakarsai pemasangan bendera tersebut, Minggu (16/8/2020) sore.
Selain pemasangan bendera yang memiliki panjang 1,3 Kilometer dengan lebar 62 Centimeter, warga setempat juga melakukan senam, yang dilakukan oleh ibu-ibu.
Baca Juga: Berencana Upacara 17 Agustus di Gunung? Jangan Lupa Jaga Jarak!
"Kami juga mengadakan senam sehat melawan corona, dengan tetap menjaga jarak satu sama lain," imbuhnya.
Usai melakukan senam, pengurus RT dan warga setempat juga membagikan kudapan berupa ubi-ubian dan kacang-kacangan.
Kusnan mengaku dengan mengkonsumsi makanan tersebut, agar warga bisa menjaga keasrian dan kondisi lingkungan mereka.
"Polo pendem ini sama dengan doa, yang ada di tanah, kita makan, kita berdoa agar pandemi bisa berakhir. Polo pendem adalah makanan yang ada di dalam tanah, makanan tradisional, agar apa, agar kita lebih mencintai tanah, dengan mengangkat kembali juga bisa lebih menyehatkan," pungkasnya.
Dalam acara ini, salah satu Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Armudji turut hadir meramaikan suasana.
Baca Juga: Ribuan Bendera Merah Putih di Poetoek Suko
Selain itu, sempat terdengar kedatangan dari Cawawali PDI Perjuangan lainnya, yakni putra dari Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, yakni Fuad Benardi.
Berita Terkait
-
Bendera Merah Putih Raksasa Bakal Berkibar di Laga Bahrain vs Timnas Indonesia
-
Bangga! Mees Hilgers Bentangkan Bendera Merah Putih usai Hajar Heerenveen
-
SMA Negeri 1 Purwakarta Rayakan Tujuh Belasan dengan Tema 'Atmasa Jawara'
-
Pantas Lancar Saat Dadakan Jadi Petugas Upacara, Kunto Aji Ternyata Langganan Jadi Petugas di Sekolah
-
Cerita Kunto Aji Jadi Petugas Upacara 17 Agustus di Semarang
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir