SuaraJatim.id - Cerita miris baru saja dialami seorang ibu yang baru saja melahirkan di Dusun Sekidang, Desa Soko, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur.
Adalah Siti Nurhalimah, ia sempat mengalami kritis usai melahirkan bayi perempuan di rumahnya dengan proses persalinan dibantu dukun bayi pada Sabtu (8/2/2020) lalu.
Usai melahirkan, Siti mengalami pendarahan hebat, sementara sang bayi menderita tetanus.
Warga Dusun Sekidang lantas meminta bantuan aparat Polsek Ngluyu, Kabupaten Nganjuk.
Mereka meminta bantuan aparat dari Ngluyu karena lokasinya lebih dekat dari pada Polsek dan Puskesmas Temayang di Kabupaten Bojonegoro.
Mendapat aduan warga, Kapolsek Ngluyu, Iptu Roni Andrias Suharto, tak berpikir lama. Ia langsung bergegas mengajak dua anak buahnya ke lokasi mengendarai mobil polisi dengan bak terbuka.
Mirisnya, mobil yang dibawa aparat kepolisian itu tak bisa sampai ke rumah tujuan. Medan tengah hutan yang licin karena habis hujan dan sempit menjadi kendala.
Setelahnya, aparat dan warga berinisiatif membawa Siti dengan tandu hingga tiba di jalan yang bisa dilalui kendaraan.
"Tandunya itu rakitan kursi yang kita kasih bambu, kita tali," ungkap Iptu Roni.
Setelah tandu dirakit, Roni bersama tiga warga menandu Siti yang tampak lemas, semenrara di tangannya terpasang infus.
Baca Juga: Kisah TKI Bojonegoro Rayakan HUT Kemerdekaan RI di Negeri Sakura
Oleh polisi, Siti dibawa ke Puskesmas Ngluyu dan kemudian dirujuk ke RSUD Kabupaten Nganjuk.
Aksi Roni bersama warga menandu Siti ternyata viral. Video yang merekam aksi heroiknya itu tersebar luas di media sosial.
Atas dedikasinya ini, Roni lantas diundang ke Pendopo Kabupaten Bojonegoro untuk mengikuti upacara bendera peringatan HUT ke-75 RI, Senin (17/8/2020).
Tak sekedar diundang, ternyata Roni diberi penghargaan.
Piagam penghargaan Malowopati bidang sosial kemasyarakatan diserahkan langsung oleh Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah kepada Iptu Roni.
Penghargaan ini terasa spesial karena diberikan oleh kabupaten lain.
Berita Terkait
-
Video Kocak Tong Tahu Nyangkut di Gang, Warga Bingung Cari Pemiliknya
-
Kisah TKI Bojonegoro Rayakan HUT Kemerdekaan RI di Negeri Sakura
-
Balada Pembelajaran Jarak Jauh, Video Presentasi Murid Ini Bikin Ngakak
-
Spanduk Logo HUT Ke-75 RI Dicat Warga karena Mirip Salib, Videonya Viral
-
Bagaikan Sultan! Video Orang Sekampung Sambut Warga Beli Motor Vespa Viral
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
BRI Hadirkan Pengusaha Muda BRILiaN 2025 untuk Wujudkan UKM Naik Kelas
-
5 Link DANA Kaget Untuk Tambahan Uang Belanja di Indomaret Hari Ini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial