
SuaraJatim.id - Kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab terus menuai cerita, khususnya di media sosial. Salah satunya mengaitkan kepulangan Rizieq dengan Prabowo Subianto yang kini telah menjadi Menteri Pertahanan di kabinet Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Setelah tiga hari menginjakkan kaki di Indonesia, Prabowo Subianto tak terlihat berkunjung atau menemui Habib Rizieq. Hal ini memantik sejumlah pengguna media sosial mengungkit cerita Prabowo dan Habib Rizieq di masa lalu, terutama saat riuh jelang Pilpres 2019 lalu.
Warganet menyindir Prabowo yang disebut cuek ketika Habib Rizieq telah kembali pulang setelah 3,5 tahun menetap sementara di Arab Saudi.
Netizen pun mengingatkan akan peristiwa Pilpres 2019 lalu, di mana Prabowo yang kala itu maju sebagai calon presiden, berjanji akan membantu Habib Rizieq pulang ke Indonesia.
Baca Juga: DPR Minta Petinggi TNI Bijak Tangani Prajurit yang Simpati ke Habib Rizieq
Setibanya di Indonesia, sejumlah tokoh pun telah menemui Habib Rizieq.
Mulai dar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, pendiri Partai Ummat Amien Rais serta anggota dari Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).
Kabar Prabowo bakal mengunjungi Rizieq pun sempat terembus.
Menanggapi itu, Juru Bicara FPI Munarman justru tidak mengetahuinya.
"Belum dengar saya," kata Munarman saat dikonfirmasi, Rabu (11/11/2020).
Baca Juga: Diborgol dan Pakai Baju Tahanan, Begini Nasib Oknum TNI Sambut Habib Rizieq
Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.
Dasco menyebut belum ada jadwal terkait kunjungan mantan Danjen Kopassus itu ke kediaman Habib Rizieq di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat.
"Belum ada jadwal," sebut Dasco singkat.
Sebelumnya diberitakan, kalau dari sekian banyak tokoh yang menyambut Habib Rizieq, sosok Prabowo Subianto menjadi sorotan publik.
Musababnya, Prabowo saat masih menjadi capres 2019 lalu begitu dekat dengan Habib Rizieq dan pernah berjanji akan menjemput pimpinan FPI itu.
Salah satu bukti Prabowo dekat dengan Habib Rizieq saat kampanye tahun lalu adalah sebuah video yang dibagikan oleh pemilik akun Twitter Umat Tampan alias @umar_chelsea75.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Prajurit Diborgol Gegara Simpatik ke Habib Rizieq, DPR: TNI Terlalu Lebay!
-
Kini jadi Menteri Jokowi, Prabowo Belum Ada Waktu Temui Rizieq usai Pulang
-
DPR Minta Petinggi TNI Bijak Tangani Prajurit yang Simpati ke Habib Rizieq
-
Diborgol dan Pakai Baju Tahanan, Begini Nasib Oknum TNI Sambut Habib Rizieq
-
Diminta Tetap Oposisi, Amien Rais Ajak Habib Rizieq Gabung Partai Ummat?
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
BRI Hadir di GFL Series 3, Bukti Nyata Komitmen Ikut Membina Generasi Muda
-
Tinjau Normalisasi Sungai di Pamekasan, Gubernur Khofifah Pastikan Daya Tampung Air Kembali Normal
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang