SuaraJatim.id - Ketua Fraksi Gabungan Partai Demokrat-Nasional Demokrat DPRD Surabaya Herlina Harsono Njoto dicopot dari dan digantikan politikus Partai Demokrat M. Machfud, hanya beberapa hari menjelang pelaksanaan pilkada 9 Desember 2020.
Menurut Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya Lucy Kurniasari, pergantian tersebut untuk penyegaran dan merupakan hal biasa.
"Kami juga berharap kerja sama Partai Demokrat dan Nasdem semakin kuat mengingat kedua partai sama-sama partai nasionalis yang memiliki pijakan hampir sama," kata Kurniasari.
Partai Demokrat juga akan melakukan rotasi terhadap anggotanya di DPRD Surabaya, khususnya berdasarkan Alat Kelengkapan Dewan DPRD Surabaya.
Baca Juga: Ketua Fraksi Demokrat-Nasdem DPRD Surabaya Dicopot Jelang Pilkada 2020
"Setiap anggota tidak boleh merangkap jabatan. Jabatan rangkap itu akan diberikan kepada anggota yang belum ada jabatannya," kata anggota Komisi IX DPR.
Menurut dia, kalau setiap anggota tanpa rangkap jabatan, maka anggota diharapkan dapat fokus di AKD yang ditugaskan kepadanya.
"Semoga penyegaran dan rotasi ini memberi energi baru bagi Fraksi Demokrat-Nasdem sehingga dapat lebih optimal melaksanakan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan," kata dia.
Melalui rotasi diharapkan tercipta sinergi Fraksi Partai Demokrat-Nasdem dengan Fraksi Partai Demokrat di DPR. [Antara]
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani