SuaraJatim.id - Jalan prokol Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat bakal ditutup untuk umum selama masa pergantian tahun demi mencegah adanya kerumunan di tengah pandemi Covid-19. Kendati demikian, hotel di sepanjang jalur itu tetap boleh beroperasi.
Diketahui sepanjang jalan Sudirman-Thamrin terdapat sejumlah hotel bintang lima. Mulai dari Hotel Indonesia Kempinski, Pullman, Sari Pacific, Grand Hyatt, dan lainnya.
Kepala Badan Industri Pariwisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Bambang Ismadi mengatakan yang ditutup hanya jalan utamanya. Namun untuk bisa ke sejumlah hotel itu, bisa melalui jalur samping.
"Kalau mau ya lewat jalan belakang kalau ada jalan belakang," kata Bambang saat dikonfirmasi, Kamis (31/12/2020).
Baca Juga: Bertahan di Tengah Pandemi, Rendang Hj Fatimah Keliling Indonesia Pakai JNE
Menurut Bambang, para pengunjung hotel tidak diperbolehkan untuk bepergian di sekitar Jalan Sudirman-thamrin. Ia bahkan menyarankan para tamu jika ingin ke luar, hanya sebatas di area hotel masing-masing saja.
"Enggak boleh, ditutup. Orang hotel kalau mau keluar ya di halaman hotel saja," ujarnya.
Selain itu, Pemprov DKI juga sudah melarang hotel atau restoran dan kafe menggelar acara perayaan pergantian tahun. Sebab dikhawatirkan kegiatan itu akan membuat kerumunan di tengah pandemi Covid-19.
Restoran di hotel pun juga harus tutup mulai pukul 19.00 WIB. Namun untuk pengunjung hotel masih bisa memesan makanan lewat layanan kamar di hotelnya.
"Enggak apa apa. Yang gak boleh itu kan menimbulkan kerumunan, jadi resto-resto silahkan buka lewat dari jam 7 tapi hanya untuk takeaway," pungkasnya.
Baca Juga: Sehatkan Keuangan, Garuda Indonesia Terbitkan Obligasi Rp 8,5 Triliun
Berita Terkait
-
MAKI: MA Harus Membuka Diri Terhadap Pengawasan KY Demi Cegah Hakim Terima Suap
-
Marak Hakim Kena Kasus Suap, MAKI Sebut Pengawasan MA Masih Buruk
-
Jadi 'Penghubung' dalam Vonis Ontslag Kasus CPO, Panitera PN Jakpus Kecipratan USD 50 Ribu
-
Skandal Suap Hakim di PN Jakpus Terungkap dari Kasus Ronald Tannur
-
Gerebek Markas Geng Tawuran di Kemayoran, Polisi Sita Celurit hingga Stick Golf
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya