SuaraJatim.id - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menyoroti Eden Hazard setelah pemainnya kembali tampil buruk saat timnya kalah 1-2 dari Athletic Bilbao, yang membuat mereka gagal ke final Piala Super Spanyol.
Pemain termahal Real Madrid itu hanya mencetak dua gol di semua kompetisi musim ini dan kurang memberikan kontribusi berarti dalam hasil imbang 0-0 pada akhir pekan lalu melawan Osasuna.
"Ia perlu memulihkan kepercayaan diri, bermain bagus atau mencetak gol, hanya untuk melakukan sesuatu yang berbeda. Kami tahu betapa hebatnya ia dan kami perlu bersabar dengannya karena ia bekerja keras," kata Zidane usai pertandingan, seperti yang dikutip Antara dari Reuters.
"Kami mendukungnya dan kami harus memberinya waktu. Para penggemar ingin melihat versi terbaik Eden, jadi kami harus bersabar."
"Kami harus tetap bersamanya dan ia benar-benar ingin melangkah maju. Namun, hari ini bukan hanya Eden, kita semua melalui ini bersama-sama."
Real memenangkan Piala Super tahun lalu, tetapi mereka dikejutkan dengan permainan intens Bilbao yang berkembang pesat di bawah bimbingan pelatih Marcelino sejak menggantikan Gaizka Garitano.
Raul Garcia membuat Basques unggul lebih awal setelah kesalahan yang dilakukan oleh Lucas Vazquez sebelum memanfaatkan penalti untuk menggandakan keunggulan.
Gol telat Karim Benzema membuat pertandingan sedikit lebih intens, tetapi Bilbao bertahan dengan kuat dan berhasil untuk mengamankan tempat di final kompetisi itu.
Mereka akan ditantang Barcelona di partai final Piala Super Spanyol pada Senin (18/1/2021) di Estadio de La Cartuja,
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Real Madrid Tersingkir dari Piala Super Spanyol
Berita Terkait
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
Deretan Fakta Menarik Matchday Terliar Liga Champions 2025/2026 Tadi Malam
-
Real Madrid Gagal Lolos Langsung Liga Champions, Mbappe Sebut Permainan El Real Sangat Memalukan
-
Deretan Fakta Menarik Klub Kota Nelayan Bodo/Glimt, Berpotensi Hadapi Real Madrid di Babak Playoff
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
7 Fakta Situs Mejo Miring Blitar Dijarah, Mbah Saimun Ngaku Menikahi Arca Putri Demi Kerajaan Baru
-
5 Fakta Kades di Lumajang Selingkuhi Istri Tukang Bangunan, Kepergok di Kamar Pribadi
-
Profil Rahma Noviarini, Ketua PBSI Kota Madiun yang Rumahnya Digeledah KPK
-
CEK FAKTA: Wali Kota Madiun Serahkan Rp 800 Juta ke Jokowi, Benarkah?
-
Desa BRILiaN Jadi Strategi BRI Dalam Membangun Ekonomi Desa Inklusif dan Mandiri