SuaraJatim.id - Seorang pengguna TikTok menuai hujatan usai mengunggah konten nekat membakar rapor sekolahnya.
Tapi, ending dari aksi nekat itu justru berbanding terbalik dengan keberaniannya.
Lewat video yang ia unggah ke akun @raf***********, ia menunjukkan tantangan untuk dirinya sendiri yang ingin membakar rapor sekolah jika jumlah like pada unggahannya sudah memenuhi syarat.
"255 like, gue bakar rapor semester 5 an," tulis dia.
Baca Juga: Demi Konten, Pengiklan Jasa Kencan Khoirul Anam Mengaku Menikah
Ternyata, jumlah like yang ia inginkan sudah terpenuhi bahkan melebihi harapan.
Ia lantas melakukan aksi sesuai janjinya yakni membakar rapor sekolah.
Ia menunjukkan sebuah rapor SMA-nya. Murid dari sebuah sekolah di Blitar ini lantas menunjukkan lembaran rapor yang ia punya dan membakarnya di atas kompor.
"Bismillah headshoot," tulis dia dalam unggahan video tersebut.
Tapi ternyata aksi nekat penuh keberanian itu berbanding terbalik dengan aksi selanjutnya.
Baca Juga: Gunung Erupsi, Pendaki Ini Sibuk Bikin Konten Sambil Kegirangan
Usai kertas rapor semester 5 dia bakar, pemuda itu lantas menghubungi salah satu gurunya.
Ia menanyakan tentang tata cara pembuatan rapor baru.
"Assalamualaikum, saya mau cetak rapor semester 5 lagi Bu, bagaimana caranya? Terima kasih," tulis dia dalam pesan WhatsApp kepada sang guru.
Tonton video kenekatan murid tersebut DI SINI.
Konten membakar rapor itu pun memancing beragam reaksi dari warganet.
"Bilang itu di-fotocopy cepat," kata @scroll khawatir.
"Kok malah bangga sih, makanya kagak usah ikut begituan deh, ngerugiin diri lu sendiri," komentar chanyeol.
"Heh kemarin yang nginjak-injak rapor aja dikeluarin dari sekolah, ini malah dibakar. Apa tidak takut. Kan itu juga hasil kerja keras lu sendiri bang," imbuh Gopal twt.
Kekinian, konten TikTok tersebut telah dihapus oleh pemiliknya demi nama baik sekolah.
Berita Terkait
-
Matematika Dasar yang Terabaikan: Mengapa Banyak Anak SMA Gagap Menghitung?
-
Terungkap, Ivan Sugianto Juga Suruh Siswa SMA Sujud dan Menggonggong Saat Dimediasi Kepala Sekolah
-
Anak Disuruh Ivan Sugianto Menggonggong, Orangtua Siswa SMA 2 Kristen Gloria Surabaya Dilarikan ke RS
-
Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
-
Paksa Anak SMA Sujud dan Menggonggong, Akun IG Ivan Sugianto Menghilang
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya