Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Senin, 05 April 2021 | 08:54 WIB
Rudy William Keltjes sebelum kecelakaan [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Kondisi pelatih cabang olahraga (cabor) sepak bola Jawa Timur (Jatim) Rudy William Keltjes mulai membaik setelah menjalani operasi belikat, Minggu (04/04/2021).

Sebelumnya, Rudy mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Citra Raya Unesa. Akibat kecelakaan tersebut Ia menderita patah tulang bagian belikat. Operasi sendiri dilakukan di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kenjeran, Surabaya.

Setelah menjalani rangkaian operasi, Rudy dipindah ke ruang Intermediate Care (IMC) Rumah sakit (RS) Mitra Keluarga Kenjeran.

"Saat ini berada di ruang IMC, dan mulai membaik," ujar Wakil Sekretaris KONI Jatim, Wardi Azhari Siagian dalam pesan singkatnya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Minggu (05/04/2021).

Baca Juga: Pemkot Surabaya Pastikan Video Kontainer Tabrak Motor di Menganti Hoaks!

Wardi memastikan kondisi mantan pelatih Timnas U-21 Indonesia itu mulai stabil. Sekarang ini, Rudy hanya perlu menjalani pemulihan.

Sayangnya, dia tidak dijelaskan secara rinci berapa lama waktu pemulihannya. "Pasien sadar baik, kondisi saat ini TD 134/85 N 94 RR 18-20 SpO2 96-97%," ungkapnya.

Sebelumnya, Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya AKP M Fakih membenarkan Rudy mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Citra Raya Unesa, dekat Lab School Unesa sekitar pukul 09.45 WIB. "Iya benar ada kecelakaan tersebut," ujar Fakih.

Ketika melintasi jalan tersebut menggunakan sepeda motor, diduga Rudy terjatuh akibat speed trap atau polisi tidur yang berjajar di sana.

Ia pun terjatuh sendirian tanpa melibatkan kendaraan lain. Akibat kecelakaan tersebut, ia mengalami luka di bagian kepala.

Baca Juga: Pelatih Sepak Bola Jatim Rudy William Keltjes Kecelakaan

"Diduga akibat speed trap. Karena di sekitar itu banyak speed trap. Jadi ini kejadiannya kecelakaan tunggal," tutur Fakih.

Load More