SuaraJatim.id - Polrestabes Surabaya musnahkan barang bukti minuman keras (miras) sebanyak 4.696 botol di hari pertama ibadah puasa Ramadhan, Selasa (13/4/2021).
Ribuan botol miras hasil dari operasi pekat ini dimusnahkan di halaman Mapolrestabes Surabaya, Jalan Sikatan 1 Surabaya. Pemusanahan dipimpin langsung oleh Kapolrestabes Surabaya, Kombespol Jhonny Edison Isir.
Sejumlah tokoh dan pejabat diundang, mulai dari perwakilan Kejaksaan, TNI, Pemerintah Kota, dan juga Majelis Ulama Indonesia (MUI).
"Hari ini Polrestabes Surabaya akan melakukan pemusnahan terkait dengan barang bukti miras, sebanyak 4.696 dari berbagai jenis. Ini hasil kerjasama dengan berbagai komponen, selama pelaksanaan operasi pekat dari tanggal 22 Maret sampai tanggal 2 April 2021," ujar Kapolrestabes yang biasa disapa Isir.
Baca Juga: Minim Donatur, Puluhan Panti Asuhan di Surabaya Dapat Bantuan Ramadhan
Meski sudah selesai pemusnahan barang bukti miras, namun pihak kepolisian tetap menjalankan dan menertibkan, bahkan menindak penyalahgunaan narkoba, miras, maupun kejahatan lainnya.
"Namun pelaksanaan penindakan terhadap miras, terhadap perjudian, terhadap narkoba, street crime, tindakan premanisme tetap terus akan kita tindak. Jadi kami berkomitmen menjaga rasa aman, bersama-bersama dengan semua komponen, yang ada di Kota Surabaya," ujar Isir.
Isir sempat melontarkan candaan, untuk mencairkan suasana, saat pemusnahan barang bukti miras akan berlangsung.
"Jadi dalam kesempatan ini kami musnahkan. Ini ada (merek) Colombus, setau saya Colombus itu petualang, yang menemukan benua Amerika, ada berbagai macam minuman," katanya.
Ia berharap, dengan operasi pekat yang dilakukan oleh Polrestabes Surabaya, dan pemusnahan barang bukti ini, agar warga Kota Pahlawan, bisa menjalankan ibadah puasa dengan lancar.
Baca Juga: Hits Bola: Jadwal Sisa Laga Atletico, Barca & Madrid, Siapa Juara La Liga?
"Harapannya adalah, warga Kota Surabaya yang kita cintai ini, dapat menjalankan ibadah puasa dengan khidmat dan khusuk, yang nanti berpuncak pada Idul Fitri," ujarnya.
Dalam pemusnahan ribuan botol miras tersebut, kepolisian di bantu oleh Pemerintah Kota Surabaya dalam perihal alat berat, dan juga 1 unit Damkar untuk membersihkan lokasi.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
-
Skandal Suap Vonis Bebas Ronald Tannur, Kejagung Periksa Istri Hakim PN Surabaya Dalami Peran Ibu Terdakwa
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif