SuaraJatim.id - Wakil Ketua DPRD Jember Dedy Dwi Setiawan menemukan anak macan rembah atau kucing hutan di halaman rumahnya, Sabtu (22/5/2021) sore.
“Kalau masyarakat di sini biasa menyebut macan rembah atau macan rem-reman. Kalau bahasa resminya, kucing hutan,” tutur Dedy saat dikonfirmasi suara.com
Penemuan anak macan itu bermula saat saudara Dedy akan mengambil jambu air di halaman rumahnya. Saudara Dedy menggunakan tangga untuk mengambil buah jambu air.
“Semula dikira kucing tergelantung di pohon, kan memang sering ya. Lalu dituntun turun ke bawah. Setelah di bawah, ternyata bukan kucing, kalau dilihat dari bulunya,” tutur putra Ketua DPD Partai Nasdem Jember Marzuki.
Baca Juga: Viral Perempuan Maling Motor Digebuki Warga Jember, Warganet: Emansipasi..
Rumah Dedy di Kecamatan Umbulsari memang berdekatan dengan kawasan hutan. “Warga sini dulu memang beberapa kali melihat kucing hutan melintas, tapi memang tidak ditangkap. Dibiarkan begitu saja,” ujar salah satu anggota dewan termuda di DPRD Jember.
Dedy menduga kucing hutan berusia remaja itu hendak memburu burung gereja untuk dimakan. “Karena di dahan pohon tadi ada bekas sarang burung,” ucap Dedy.
Untuk sementara, Dedy akan merawat dan menjaga anak macan hutan itu. Ia menyadari, kucing hutan merupakan satwa yang dilindungi oleh pemerintah.
Karena itu, ia berjanji akan segera menyerahkan kucing hutan itu ke Badan Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Wilayah III Jember yang ada di kawasan Sumbersari.
“Besok Senin, saya akan serahkan ke BKSDA dilepasliarkan. Kalau kita pelihara, saya yakin malah mati karena susah kasih makanannya,” tutur pecinta burung ini.
Baca Juga: Diswab Ganda, PMI yang Terpapar Covid Varian Baru Ternyata Asal Jember
Untuk sementara, Dedy memberikan makan daging, ikan laut dan buah kepada anak kucing hutan ini.
“Sepengetahuan saya, kucing hutan ini berburu tikus. Tetapi kalau malam ini cari tikus kan masih susah,” papar Dedy.
Kontributor : Adi Permana
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan