SuaraJatim.id - BPBD Jatim mencatat ada 23 kabupaten di wilayahnya berpotensi dilanda kekeringan.
Plt Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Jatim, Yanuar Rachmadi melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Jatim, Sriyono menjelaskan, dari 23 kabupaten ini terdapat 1.305 desa yang mengalami tiga jenis kekeringan.
Rinciannya, sejumlah 699 desa kering kritis, 407 desa kering langka dan 199 desa kering terbatas.
“Saat ini sudah ada tiga kabupaten yang bersurat ke kami meminta droping air bersih. Yaitu Kabupaten Pacitan, Kabupaten Trenggalek dan Kabupaten Pasuruan. Sementara ini mereka masih pakai APBD kabupaten masing-masing untuk droping air bersih. Pemprov Jatim siap memback-up jika dibutuhkan,” katanya dikutip dari beritajatim.com media jejaring suara.com, Kamis (3/6/2021).
Baca Juga: 8 Desa di Karanganyar Ini Rawan Kekeringan, Diare Juga Mengancam
Merespon itu, lanjut dia, BPBD Jatim telah menyiapkan langkah-langkah penanganan, yakni suplai kebutuhan air bersih untuk minum dan masak warga terdampak. Penyapiapan air bersih tentunya telah dianggarkan bagi kabupaten yang mengajukannya.
Dijelaskannya, anggaran setiap kabupaten/kota tidak sama. Ada yang tidak cukup untuk memenuhi suplai kebutuhan air bersih sehingga mengajukan bantuan ke BPBD Jatim.
Sejumlah kabupaten ada yang tidak memiliki anggaran sama sekali, yakni Kabupaten Pacitan, Trenggalek dan Pasuruan.
“23 Kabupaten ini sudah kita SK-kan. Atau nanti ada SK (Surat Keputusan) Gubernur tentang bencana kekeringan. Dengan SK itu kami bisa droping air ke Kabupaten yang meminta bantuan air bersih,” sambungnya.
Terkait suplai atau droping air bersih, lanjut Sriyono, BPBD Jatim telah berkoordinasi dan bekerjasama dengan PDAM Kabupaten setempat. Pihaknya juga sudah menyiapkan kebutuhan peralatan lain guna mengantisipasi kekeringan. Dicontohkannya, kebutuhan tandon untuk penampungan air. Sehingga ketika pendistribusian air ini akan disimpan dalam bak penampungan air tersebut dan masyarakat bisa mengambil secara mandiri.
Baca Juga: Waspada! 6 Desa di Cilacap Mulai Dilanda Kekeringan
Selain itu, BPBD Jatim juga telah menyiapkan jeriken untuk mengambil air dari tandon. Jika dengan tandon dirasa tidak cukup, pihaknya menyiapkan terpal yang dibentuk seperti tandon. Tujuannya untuk menampung air bersih hasil droping petugas.
“Karena Mei sampai Juni masih memasuki pancaroba, alangkah baiknya kita siapkan bak penampung air hujan. Kalau bak penampung air hujan masih ada, tolong untuk dihemat supaya kebutuhan air tercukupi,” pungkasnya.
Berikut daftar 23 Kabupaten di Jatim yang berpotensi kekeringan di 2021; Bangkalan, Banyuwangi, Blitar, Bojonegoro, Bondowoso, Gresik, Lamongan, Lumajang. Selanjutnya Magetan, Malang, Mojokerto, Nganjuk, Ngawi, Pacitan, Pamekasan, Pasuruan, Ponorogo, Probolinggo, Sampang, Situbondo, Sumenep, Trenggalek dan Tuban.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Lantik Anggota KPID Jatim, Khofifah Ajak Wujudkan Ruang Digital yang Sehat
-
Dahsyatnya Shalawat Jibril: 4 Keutamaannya yang Menggetarkan Hati
-
Tabur Bunga di Selat Bali, Harapan Keluarga Bertarung dengan Kenyataan
-
Belum Kebagian BSU? Cuan Akhir Pekan Tetap Bisa dari Saldo DANA Kaget! Cek 3 Link Ini Sekarang!
-
5 Ciri Pemilik Ajian Pancasona dan Rawarontek, Kebal dan Tembus Dunia Ghaib