SuaraJatim.id - Kawanan begal sadis beraksi di Kabupaten Tuban Jawa Timur. Korbannya kali ini seorang remaja asal Dusun Dempel Desa Sumberagung Kecamatan Plumpang.
Remaja itu dibegal saat sedang mengendarai sepeda motor Honda Beat di kawasan jalanan sepi area persawahan Desa Magersari Kecamatan Plumpang, Minggu (8/8/2021) malam kemarin.
Dalam peristiwa itu, sepeda motor korban berhasil dirampas komplotan begal sadis ini. Selain itu, para bandit ini juga melukai korbannya, dengan cara memukul dan menghajarnya ramai-ramai.
Kronologis peristiwanya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, kejadian pembegalan sepeda motor di jalanan yang sepi itu berawal ketika korban mengendarai sepeda motor Beat dengan nomor polisi (Nopol) S 5282 IE.
Baca Juga: Wisata Bali: Legenda Kawasan Tuban, Lokasi Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai
Peristiwa pembegalan itu awalnya diposting oleh orang tua korban bernama Sronto Slamet di media sosial Facebook dengan mengupload foto BPKB kendaraan yang dibegal itu.
Saat dikonfirmasi terkait dengan kejadian itu, ayah dari korban begal tersebut menjelaskan bahwa kejadian begal di kawasan persawahan itu terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Saat itu anaknya dalam perjalanan pulang ke rumahnya.
"Kejadiannya itu selepas Isyak. Anak saya itu jalan dari selatan," kata Sronto Slamet, ayah korban begal warga Dusun Dempel Desa Sumberagung Kecamatan Plumpang.
Ia menambahkan, sewaktu berada di jalanan yang sepi itu korban dibuntuti dua sepeda motor dan kemudian langsung memukul korban hingga jatuh.
Pelaku yang berjumlah 4 orang kemudian memukul korban yang sudah terjatuh dan kemudian membawa kabur sepeda motor Honda Beat korban itu.
Baca Juga: Heboh Penjual Mainan Jadi Pahlawan Usai Gagalkan Aksi Begal di Jalan, Publik Beri Pujian
"Awalnya dipepet, kemudian dipukul dari belakang dan terjatuh, anak saya mengalami luka kecil di wajah sama mulutnya berdarah. Ini tadi sudah lapor polisi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
9 Rekomendasi Kuliner Tuban Ini Bikin Nagih, Wajib Dicoba Saat Mudik Lebaran 2025
-
Bongkar Mafia Solar Subsidi! Polisi Ringkus 8 Tersangka di Karawang dan Tuban, Pelaku Raup Cuan Rp4,4 Miliar
-
Komplotan Begal Berpistol Berkeliaran di Jatinegara, Raja Tega sampai Bikin Korbannya Cium Aspal!
-
Viral! Pemotor Dikejar Polisi Dikira Begal, Pengamat: Saatnya Evaluasi SOP Pemeriksaan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
Terkini
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI