SuaraJatim.id - Provinsi Jawa Timur mengemas 11 medali emas PON XX Papua 2021. Selebihnya, 15 perak, dan 8 perunggu. Kekinian, Jatim menempati peringkat keempat klasemen sementara.
Perolehan medali emas terbanyak disumbang cabor Wushu dengan 4 medali. Kemudian, panjat tebing menyumbang 3 medali emas, sepatu roda 2 medali emas.
Lalu, sepak takraw dan judo masing-masing 1 medali emas.
Perolehan medali perak terbanyak juga berasal dari cabor wushu, sebanyak 4 medali. Cabor panjat tebing, judo, sepatu roda, dan senam artistik masing-masing memperoleh 2 medali perak.
Baca Juga: PON Papua: Presiden Joko Widodo Resmikan Stadion Papua Bangkit
Selanjutnya cabor terbang layang, sepak takraw, dan taekwondo memperoleh 1 medali perak.
Sedangkan perolehan medali perunggu terbanyak berasal dari cabor judo sebanyak 3 medali. Untuk cabor sepatu roda dan wushu masing-masing meraih 2 medali perunggu, kemudian cabor senam artistik meraih 1 medali perunggu.
Provinsi Jatim mengirim sebanyak 543 atlet dari 47 cabang olahraga (cabor) pada perhelatan PON XX Papua 2021.
Selain atlet, Jatim juga memberangkatkan sebanyak 161 pelatih beserta tim mekanik yang berjumlah 78 orang.
"Prestasi ini membawa kebanggaan dan kebahagiaan untuk seluruh rakyat Jawa Timur. Hingga 1 Oktober 2021, Jatim telah meraih 11 medali emas, 15 perak, dan 8 perunggu. Terimakasih kepada seluruh atlet Jatim yang telah berjuang untuk provinsi kita tercinta,” kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, mengutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Sabtu (2/10/2021).
Baca Juga: PON Papua: Bima Arya Janjikan Bonus Rp30 Juta untuk Atlet Bogor Peraih Emas
Menurut Khofifah, prestasi luar biasa ini adalah spirit dan kegigihan para atlet Jatim. Capaian medali bisa dijadikan suntikan motivasi para atlet cabor lainnya untuk mengukir prestasi di PON XX Papua 2021.
"Raihan medali ini tentunya juga menjadi penyemangat bagi seluruh atlet dan seluruh masyarakat Jawa Timur," jelas gubernur perempuan pertama di Jatim ini.
"InsyaAllah pagi ini (2/10/2021) hingga Senin (4/10/2021), saya akan memberikan support dan motivasi secara langsung kepada para atlet kontingen Jawa Timur yang sedang berlaga di PON XX Papua," tambah dia.
Pada kesempatan yang sama, Khofifah juga meminta doa masyarakat Jatim agar para atlet diberikan kesehatan dan kelancaran saat bertanding, karena masih banyak Cabor unggulan Jatim yg belum ditandingkan.
"Mohon doa kepada seluruh warga Jawa Timur di mana saja, bukan hanya warga Jawa Timur yang di Jawa Timur, warga Jawa Timur dimana saja doakan mudah mudahan seluruh kontingen PON XX Papua dari Jawa Timur semuanya bisa memberikan yang terbaik prestasi tertinggi, semuanya sehat, aman, lancar," imbuh Gubernur Jatim Khofifah.
Berita Terkait
-
Jatim Siap Gelar Pemutihan Pajak 2025? Ini Syarat yang Wajib Anda Penuhi!
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Viral Seorang Remaja Terlempar dari Wahana Pendulum di Jatim Park 1, Sabuk Pengaman Tak Berfungsi?
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
-
KPK Ungkap Alasan Belum Tahan Anwar Sadad Cs di Kasus Dana Hibah Jatim
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
Terkini
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI