SuaraJatim.id - Doa keluar rumah adalah salah satu doa paling penting yang harus diucapkan. Sebab doa keluar rumah ini bisa membuat semua muslim selamat di perjalanan.
Berdasarkan hadits riwayat Tirmidzi, dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda, "Berdoalah kepada Allah SWT dalam keadaan yakin akan dikabulkan, dan ketahuilah bahwa Allah SWT tidak mengabulkan doa dari hati yang lalai."
Doa Keluar Rumah
Nabi Muhammad SAW mengingatkan seluruh umat Islam untuk selalu membaca doa keluar rumah.
Baca Juga: Bacaan Latin Doa Iftitah Lengkap dengan Terjemahaannya
Hal itu agar setan tidak bisa menggoda dirinya saat di luar rumah.
Adapun bacaan doa keluar rumah yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW adalah sebagai berikut:
Bismillahi, tawakkaltu 'alallah, laa haula wa laa quwwata illaa billaah.
Artinya: "Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakal kepada Allah, tidak ada daya dan upaya kecuali karena pertolongan Allah semata."
"Allahumma inni a-'udzu bika an adhilla aw udholla, aw azilla aw uzalla, aw azhlima aw uzhlama, aw ajhala aw yujhala 'alayya", yang artinya "Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu, janganlah sampai aku tersesat atau disesatkan (setan atau orang jahat), tergelincir atau digelincirkan orang lain, menganiaya atau dianiaya orang lain, dan berbuat bodoh atau dibodohi orang lain." (HR Abu Dawud, HR At Tirmidzi).
Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Adzan Lengkap Beserta Artinya

Setelah mengetuk pintu dan mengucapkan salam saat hendak masuk rumah, setiap umat muslim dianjurkan untuk mengucapkan doa masuk rumah.
Allahumma innii as-aluka khoirol mauliji wa khoirol makhroji bismillaahi wa lajnaa wa bismillaahi khorojnaa wa’alallohi robbina tawakkalnaa.
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu baiknya tempat masuk dan baiknya tempat keluar dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah kami keluar dan kepada Allah Tuhan kami, kami bertawakkal”.
Kemudian setelah selesai berdoa, kita bisa masuk rumah. Dan dianjurkan dengan mendahulukan kaki kanan dalam segala urusan, yang termasuk petunjuk Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Bacaan doa keluar rumah dan masuk rumah sangat penting untuk Anda ketahui dan Anda praktekkan. Tujuannya adalah agar aktivitas atau perjalanan Anda di luar rumah mendapatkan perlindungan dan dijamin oleh Allah SWT.
(Rishna Maulina Pratama)
Berita Terkait
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!