SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan oknum prajurit TNI meminta KTP seorang warga yang tidak mau vaksinasi, viral di media sosial. Diketahui, peristiwa tersebut terjadi di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur.
Bahkan, oknum TNI tersebut mengaku akan mengunci KTP tersebut sehingga pemilik KTP tidak bisa melakukan semua urusan administrasi.
Dalam video berdurasi 1 menit 31 detik yang diunggah oleh akun instagram @4maze, terlihat seorang pria berbaju seragam TNI menginterogasi seorang warga dan memintanya untuk vaksin. Namun, pria tersebut tetap menolak, hingga diminta KTP.
"KTP samean mana," ujar oknum TNI tersebut.
Baca Juga: Dua Prajurit TNI di Malang Jual Bakwan Demi Bantu Orang Tuanya
"buat apa pak," jawab seorang pria.
"KTP nya mana. samean nggak mau divaksin to, KTP nya mana," jawab si oknum TNI.
Setelah mendapatkan KTP, dia kemudian memfoto KTP tersebut sembari mengatakan jika akan mengunci KTP tersebut.
"Saya kunci semua samean, kegiatan samean, samean mau minta apa gabisa," kata dia.
Pria tersebut juga dituduh sebagai anggota ormas.
Baca Juga: Kronologis TNI AL Hajar Anggota Satpol PP di Pos Jaga Kantor Wali Kota Mojokerto
"Samean FPI ya," ujar oknum TNI itu.
"saya rakyat pak, saya bukan FPI, saya cuman rakyat biasa, cuman saya nggak mau divaksin," jawab pria tersebut.
Unggahann itu pun mendapat beragam reaksi dari warganet.
"Gajelas tapi saya bayar pajak pak, buat gaji bapak juga pajaknya," ujar @putra***
"Kok bawa fpi pulak bapak negara ini apa masalah bapak sama fpi pak?," kata @508***
"FPI terooooooos, pdhl dah bubar. Ngk pernah gitu bahas PKI yang sudah sangat jelas, malah di bilang PKI udh ngk ada, giliran FPI udh ngk ada masih di bahas teroooooooos. Pdhl sama sama ngk ada. Apaan sih," terang @dwi***
"Pelanggaran ham," kata @rehan***
"fpi? waduh di doktrin apa ya mereka sampai kaya gitu," ucap @ikh***
"Kok bawa2 fpi apa hubungan nya," kata @rahma***
"Gamau divaksin = FPI wkwkwk FPI dah bubar masih dibawa²," ujar @awlu***
"Mungkin si bapak lelah dengan keadaanya.. Siapa tau mutasi jadi staff. Kan enak di kantor aja," kata @dedy***
"Gk usah dipaksa pak, kalo udh waktunya juga bakal vaksin sendiri," imbuh @ahmad***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Jejak Digital Dikuliti, Foto Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita
-
Menu Sushi Seblak dan Nasi Kuning Disebut Jadi Penyebab Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Pantes Ngamuk..
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh