SuaraJatim.id - Kecelakaan tragis yang menimpa artis Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah (Bibi) tentu mengejutkan publik.
Sebelum peristiwa nahas itu terjadi, Vanessa sempat mengunggah perjalanannya di Instagram Storynya. Namun selang beberapa lama kabar kecelakaan itu terjadi.
Kasat PJR Tol Jombang-Mojokerto AKBP Dwi Sumrahadi memastikan ada lima orang di dalam mobil Pajero Sport yang dinaikin korban.
Kelima korban itu, kata dia, dua korban meninggal Vanessa Angel dan Febri Andriansyah. Ada balita selamat sedang di rawat di RS Kertosono.
Baca Juga: Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Meninggal Kecelakaan, Sang Anak Dikabarkan Selamat
"Satu lagi perempuan atas nama Siska Lorenza. Terus satu sopirnya selamat. Fix dipastikan kecelakaan tunggal," kata AKBP Dwi saat dihubungi, Kamis (04/11/2021).
AKBP Dwi menjelaskan kalau kendaraan tersebut menghantam beton pembatas jalan tol arah Surabaya. Kendaraan melaju ke arah Surabaya.
"Cuaca cerah, jalanan lancar. Diduga sopir mengantuk, trus menabrak beton," katanya menambahkan.
"Dua orang Vanessa dan Bibi itu, meninggal di TKP. Jenazah ini baru sampai di RS Bhayangkara Polda Jatim," katanya menegaskan.
Sementara itu, Pengacara Vanessa, Milano hadir di RS Bhayangkara. Ia menyampaikan duka cita atas kematian artis yang meninggal di
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Maut Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah
"Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, kami memastikan Vanessa dan Bibi meninggal dunia," katanya, Kamis (04/11/2021).
Sementara untuk anak Vanessa dan Bibi selamat dan saat ini mendapatkan perawatan di RS Kertosono. Milano berharap nyawa anak Vanessa bisa diselamatkan.
"Anaknya sedang ditangani rumah sakit. Mudah-mudahan anaknya bisa diselamatkan," ujarnya.
Sebelumnya, kecelakaan Vanessa ini terjadi di Tol Jombang KM 672+400A. Pihak pengelola Tol, membenarkan kalau telah terjadi kecelakaan pada siang tadi.
"Iya benar, ada kecelakaan mobil putih. Tapi belum ada data lengkapnya," ujarnya saat itu.
Berita Terkait
-
Umrah Bareng Doddy Sudrajat, Mayang Kirim Doa Buat Vanessa Angel: Wanita Hebat!
-
Pernah Kerja untuk Vanessa Angel, Adu Profesi Indah Tri Pertiwi dan Eks Pacar Frans Faisal
-
Kronologi Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Diduga Gara-gara Penangkapan Pelaku Tambang Ilegal
-
Beda Tarif Endorse Fuji Vs Mayang, Ada yang Takut Diketawain Raffi Ahmad
-
Strategi Mayang Saingi Fuji, Gimik Cium Aroma Melati hingga Bawa Pria ke Makam Vanessa Angel
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
Terkini
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako