SuaraJatim.id - Laga menarik bakal tersaji di Seri 3 BRI Liga 1, yakni derby jatim antara Persebaya Surabaya vs Madura United. Laga ini bakal digelar Sabtu, (20/11/2021).
Kedua tim yang sama-sama berasal dari Jawa Timur ini memiliki catatan pertandingan positif dalam beberapa laga terakhir. Laga yang bakal digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman ini tentu bakal membetot antusiasme kedua suporternya.
Winger Madura United FC, Bayu Gatra Sanggiawan menyatakan siap tampil maksimal saat dipercaya tampil menghadapi tim kebanggaan Bonek Mania.
"Persebaya tim bagus, tim kuat. Dalam beberapa laga grafiknya bagus, tapi kami juga tidak mau kalah," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Rabu (17/11/2021).
Baca Juga: Jelang Hadapi Seri 'Neraka' BRI Liga 1, Persija Tampung Kritik Jakmania
"Dari itu, kami harus benar-benar kerja keras dan berdoa, fokus dan berlatih maksimal. Intinya benar-benar berjuang dan menunjukkan kemampuan maksimal, berusaha pantang menyerah, kompak antar lini dan antar pemain untuk meraih hasil maksimal," katanya menegaskan.
Laga antara dua tim asal Jawa Timur, dijadwalkan kick off pukul 18:15 WIB bakal berlangsung seru. Apalagi catatan head to head justru lebih berpihak pada Bajul Ijo sejak bersua Laskar Sape Kerrab di Piala Gubernur Kaltim 2018 hingga Piala Menpora RI 2021 lalu.
Terlebih saat ini, tim kebanggaan suporter Madura Bersatu juga sangat berambisi memperbaiki rentetan hasil minor yang mereka dapat sejak Seri 1 hingga Seri 2 berakhir. Sekaligus membuat posisi mereka tercecer di posisi 14 klasemen sementara dengan raihan 11 poin dari 11 laga yang dijalani.
Ditambah dengan datangnya Trio Brasil yang saat ini diplot sebagai juru taktik, menggantikan posisi yang ditinggalkan pelatih sebelumnya, Rahmad Darmawan. Sehingga kemenangan tentunya menjadi keharusan bagi Madura United untuk mengembalikan semangat dan motivasi pemain.
Pasca menghadapi Persebaya, Madura United bakal bentrok melawan tim promosi, Persik Kediri di Stadion Moch Soebroto, Rabu (24/11/2021). Serta kontra Barito Putera di Stadion Maguwohardjo, Minggu (28/11/2021). Sekaligus menjadi laga terakhir pada edisi November 2021.
Baca Juga: Info Vaksin Surabaya 17 November 2021, Ada Vaksinasi Massal di Atlas Sport Club
Sementara pada edisi Desember 2021, laga perdana bakal menghadapi Persib Bandung di Stadion Manahan Solo, Sabtu (4/12/2021). Disusul laga kontra Bali United di Stadion Sultan Agung, Kamis (9/12/2021) mendatang.
Tiga laga berikutnya versus Borneo FC di Stadion Manahan Solo, Selasa (14/12/2021). Versus PSM Makassar di Stadion Manahan, Senin (20/12/2021). Serta kontra Bhayangkara FC di Stadion Moch Soebroto, Jum’at (24/12/2021) mendatang.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir